Begini Rating 'You Quiz on the Block' Pasca Tayangkan Episode Kontroversial Undang Presiden Korea
TV

'You Quiz on the Block' akhirnya menayangkan episode yang sebelumnya menerima banyak kecaman dan hujatan dari pemirsa di papan buletin, bahkan sampai menyeret Yoo Jae Seok sendiri.

WowKeren - Program "You Quiz on the Block" yang dipandu Yoo Jae Seok akhirnya menayangkan episode kontroversial. Sebelumnya, papan buletin drama ini sempat dibanjiri komentar setelah muncul kontroversi soal presiden Korea Selatan terpilih Yoon Seok Yeol akan muncul.

Berdasarkan Nielsen Korea, "You Quiz on the Block" telah mencatat rating 4,4 persen secara nasional pada episode Rabu (20/4). Meninjau selama ini program tersebut ada di kisaran rating 3 sampai 5 persen, datangnya Yoon Seok Yeol dianggap tidak membawa perubahan signifikan.

Sebelum tayang, kabar kedatangan presiden terpilih telah membuat netizen melayangkan komentar murka. Setidaknya ada lebih dari 10 ribu postingan terkait "You Quiz on the Block" yang hampir semua berisi kalimat negatif. Bahkan saat itu Yoo Jae Seok sempat ikut dihujat.

Pemirsa khawatir bahwa acara "You Quiz on the Block" yang semula memuat konsep menggali fakta menarik dari orang-orang biasa hingga selebriti akan ditunggangi kepentingan politik. Sebagian juga menganggap acara hiburan sama sekali tidak sepatutnya mengundang politisi apalagi presiden.

Begini Rating \'You Quiz on the Block\' Pasca Tayangkan Episode Kontroversial Undang Presiden Korea

Source: Naver


Setelah papan buletin program ini dibanjiri protes, tvN sempat memberikan pernyataan. Meski ramai kecaman, tim produksi tetap akan menanyangkan sesuai jadwal.

Dalam siaran "You Quiz on the Block" kemarin, Yoon Seok Yeol membicarakan tentang pidato kemenangannya dan perubahan kesehatian sejak menjadi presiden. Seperti yang bisa ditebak, sebagai kepala negara ia punya banyak tanggung jawab.

"Aku khawatir tentang banyak hal. Setelah terpilih aku tidak bisa tidur nyenyak. Aku punya tanggung jawab luar biasa," katanya.

Selain itu, sang presiden juga baru menyadari betapa sepinya jabatan tersebut. Bahkan ia juga bicara soal kritik.

"Kupikir presiden adalah posisi yang kesepian. Ketika dia akhirnya membuat keputusan, dia harus mengambil semua tanggung jawab, menerima harapan orang dan menerima kritik dan kritik sekaligus. Kamu hanya perlu bekerja keras dan mendapat tugas dan evaluasi yang sesuai," ujar Lee Seok Yeol.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait