Beda dari Arya Saloka, Instagram Amanda Manopo Justru Bersih dari Komentar Jahat Netizen
Instagram/amandamanopo
Selebriti

Beda perlakuan netter pada Amanda Manopo dan Arya Saloka imbas video mesra menjadi perhatian. Di mana Amanda justru dipuja ketika Arya menuai banyak hujatan di kolom komentar unggahan Instagram-nya.

WowKeren - Arya Saloka dan Amanda Manopo jadi bulan-bulanan netizen usai video mesra mereka di dalam mobil jadi viral di berbagai media sosial. Di mana Arya tampak memeluk dan menciumi lengan Amanda. Sementara sang aktris merekam kegiatan mesra tersebut.

Menariknya, netizen justru bersikap beda pada unggahan terakhir Arya dan Amanda di Instagram. Jika kolom komentar unggahan Instagram Arya dipenuhi dengan berbagai komentar pedas netizen, Amanda Manopo malah sebaliknya. Postingannya saat berdandan bak mermaid justru bersih dari komentar jahat netizen.

Dalam unggahannya, Amanda Manopo mengenakan kostum putri duyung dengan model ekor yang cukup besar. Seolah mendalami karakter putri duyung, pemeran Andin dalam sinetron "Ikatan Cinta" ini tampak rebahan di dalam kolam renang.

"Buka puasa ini sama ikan 🧜🏼‍♀️," tulis Amanda Manopo di kolom caption.


Menilik pada kolom komentar, tak ada satu pun netizen yang memberikan cibiran pada Amanda Manopo imbas isu selingkuh dengan Arya Saloka. Mereka justru menyerbu postingan Amanda dengan beragam komentar positif seperti pujian.

Beda dari Arya Saloka, Instagram Amanda Manopo Justru Bersih dari Komentar Jahat Netizen

Instagram

Hal ini tentu berbanding terbalik dengan yang dialami oleh Arya Saloka. Di unggahan terakhir Instagram-nya, suami Putri Anne itu menuai banyak komentar jahat dari netizen imbas video mesranya dengan Amanda Manopo tersebar. Padahal jika dilihat-lihat, unggahan Arya dan Amanda ini sama-sama merupakan postingan beberapa minggu yang lalu.

Di sisi lain, reaksi lawas Putri Anne saat menanggapi kemesraan Arya Saloka dengan Amanda Manopo kembali disorot. Aktris berdarah Norwegia itu mengaku tak masalah dengan adegan-adegan mesra yang dilakukan suaminya bersama Amanda.

"Kalau orang nanya, masak nggak cemburu sama lawan main, tentu saja nggak," kata Anne. "Kayak ini kan memang kerja. Makanya aku selalu ngomong (ke Arya), kalau ada apa, bilang aja. Misal adegan kissing atau adegan apa, kasih tahu, karena aku fine-fine aja."

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Berita Terkait