Arief Muhammad Deg-Degan Dapat Surat Panggilan Dari Gubernur Sumatera Barat, Asli Atau S3 Marketing?
Instagram/ariefmuhammad
Selebriti

Arief Muhammad bahkan sudah memesan tiket pesawat dari Jakarta menuju Padang untuk memenuhi panggilan dari sang gubernur. Ia mengungkap rasa deg-degan mendadak dapat surat panggilan.

WowKeren - Arief Muhammad mendapat surat panggilan dari Gubernur Sumatera Barat. YouTuber kondang ini diminta hadir di Sumatera Barat pada Jumat (20/5) mendatang. Namun dalam surat panggilan yang dibagikan di akun Instagram tersebut, tak dijelaskan secara detail tentang alasan pemanggilan Arief.

"Mengamati berbagai isu yang berkembang di Sumatera Barat beberapa waktu belakangan, dengan ini diminta kepada Saudara untuk memenuhi panggilan" bunyi surat tersebut.

Arief sendiri tampaknya bingung kenapa bisa diminta ke Sumatera Barat untuk bertemu dengan gubernur. "Kenapa lagi ini," tulisnya di bagian caption Instagram pada Jumat (13/5).

Armuh

Instagram

Pada Sabtu (14/5), Arief memamerkan e-tiket penerbangan dari Jakarta menuju Padang, Sumatera Barat. Dalam postingan ini, Arief tak memungkiri ada rasa deg-degan akan menemui gubernur Sumatera Barat. Ia pun tak ketinggalan meminta doa.


"Tiket ke Padang udah dibeli, siap untuk menghadap Wagub atas surat panggilan tadi malam," ujar Arief Muhammad. "Ini dipanggil kenapa, ya? Deg-degan campur penasaran.. mohon doanya dari temen2 berdarah Sumatera Barat."

Armuh

Instagram

Netizen ramai mengomentari postingan Arief. Beberapa netizen menduga Arief akan dijadikan duta nasi padang. Ada juga yang mengaitkan pada Arief yang sebelumnya dipangggil Bareskrim Polri karena kasus Doni Salmanan.

"Hobi bener sih bang dapat surat panggilan??" ujar akun @ian***. "Jgn sampe ada yg kena sita lagi bang :(" tambah akun @arya***. "Pasti debatin makan nasi padang pke tangan atau sendok," imbuh akun @rival***. "Duta Nasi padang!!!" tambah akun @mi***.

Sementara itu ada juga netizen yang menilai postingan Arief adalah trik marketing. Terlebih sebelumnya Arief pernah memakai trik marketing seperti itu ketika mengakuisisi salah satu clothing line.

"Semakin yakin ini marketing," kata akun @iced***. "Ini kayaknya salah satu rangkaian S3 marketing," sambung akun @ridwan***. "S3 marketing ya," tambah akun @liana***.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru