Jalan ke Pemakaman Eril Dipadati Warga, Momen Jenazah Masuk Liang Lahat Diiringi Isak Tangis
Twitter/humasjabar
Nasional

Di halaman Gedung Pakuan yang merupakan rumah dinas Ridwan Kamil, warga tampak memadati lokasi demi menyaksikan kepergian Eril menuju tempat pemakaman.

WowKeren - Putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, dikebumikan di Cimaung, Kabupaten Bandung, pada Senin (13/6) hari ini. Lautan manusia mengiringi jenazah Eril dari titik keberangkatan di Gedung Pakuan hingga tiba di lokasi pemakaman di Cimaung.

Di halaman Gedung Pakuan yang merupakan rumah dinas Ridwan Kamil, warga tampak memadati lokasi demi menyaksikan kepergian Eril menuju tempat pemakaman. Warga menyemut di depan Gedung Pakuan dan berselawat serta melantunkan tahlil.

Selain itu, warga juga menyemut di sepanjang jalan dr Djundjunan yang mengarah ke Tol Pasteur. Mereka menunggu kedatangan rombongan pengantar jenazah Eril sejak pagi.

Salah satu warga bernama Rina mengaku telah menunggu rombongan sejak pukul 07.30 WIB. "Iya dari tadi menunggu, memang dimakamkan di Cimaung, tapi katanya akan lewat Tol Pasteur kalau saya baca di berita mah," tutur Rina dilansir detikJabar.

Meski tidak mengenal Eril secara pribadi, Rina merasa terdorong untuk turut mendoakan kepergian Eril. Ia juga turut merasakan duka yang dialami keluarga Ridwan Kamil.


"Semoga keluarga pak gubernur diberikan ketabahan, saya juga merasa aneh. Kenal Eril juga tidak, tapi inginnya ikut mendoakan dan merasa kehilangan," ujarnya.

Tak hanya itu, warga yang hendak mengantar kepergian Eril juga memadati Jalan Raya Cimaung. Petugas gabungan bahkan berupaya mengurai kemacetan dan menertibkan warga sehingga tak menghambat kedatangan jenazah.

Proses pemakaman Eril dimulai sekitar pukul 11.15 WIB. Keluarga dan tamu undangan tak kuasa membendung air mata saat jenazah Eril diturunkan ke liang lahat.

Tampak Ridwan Kamil memakamkan langsung jenazah putra sulungnya itu dan memasukkan tanah pertama ke liang lahat. Proses pemakaman Eril diiringi salawat yang dilantukan oleh Muzzamil Hasballah.

Ridwan Kamil beserta istrinya, Atalia Praratya, dan anggota keluarga lain tampak duduk di sebelah kubur. Atalia tampak sempat mengusap sudut matanya dengan tisu.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait