Jokowi Kunjungi Pasar dan Cek Harga Minyak Goreng di Banten, Klaim Harganya Sudah Rp14 Ribu
presidenri.go.id
Nasional

Masalah minyak goreng hingga saat ini masih menghantui masyarakat Indonesia. Meski demikian, Presiden Jokowi menyebut bahwa harga minyak goreng curah sudah baik, khususnya di Pasar Baros, Banten.

WowKeren - Pada Jumat (17/6) hari ini, Presiden Joko Widodo diketahui mengunjungi Pasar Baros, Serang, Banten. Dalam kegiatannya kali ini, Jokowi menyerahkan sejumlah bantuan sosial bagi penerima manfaat Program Keluarga Harapan (PKH) dan para pedagang.

Adapun bantuan yang disalurkan itu terdiri dari Rp1,2 juta Bantuan Modal Kerja bagi penerima manfaat PKH dan bantuan sosial sembako sebesar Rp300 ribu. "Ini Rp1,2 juta sebaiknya dipakai tambahan modal usaha atau yang Rp300 ribu untuk beli sembako, utamanya minyak goreng," ujar Jokowi dalam siaran pers, Jumat (17/6).

Warga yang menerima manfaat tersebut lantas mengucapkan terima kasih karena bantuan yang diberikan oleh Jokowi itu bisa meringankan beban mereka selama menghadapi pandemi COVID-19. Di sisi lain, Jokowi pun berharap agar perekonomian Indonesia bisa tumbuh dengan baik, sehingga pemerintah dapat terus memberi bantuan bagi masyarakat terdampak pandemi.

Selain memberikan bantuan sosial, Jokowi diketahui juga melakukan pengecekan harga minyak goreng curah yang ada di Pasar Baros. Menurutnya, harga minyak goreng curah di pasar tersebut sudah relatif stabil di angka Rp14 ribu.


"Saya lihat harga sudah baik, sudah Rp14 ribu, dicek sendiri," jelas Jokowi. "Beberapa kios sudah Rp14 ribu. Ini yang akan saya cek di beberapa pasar di provinsi yang lain."

Setelah mengunjungi Pasar Baros, Jokowi kemudian dijadwalkan akan meninjau Bendungan Sindangheula, Kabupaten Serang. Selanjutnya, bersilaturahmi dengan alumni penerima kartu prakerja di Bogor pada siang nanti.

Sebagaimana diketahui, beberapa waktu belakangan Indonesia menghadapi krisis minyak goreng, di mana harganya sangat melambung tinggi. Kini, harga minyak goreng tampaknya mulai berangsur-angsur turun.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marives) Luhut Binsar Pandjaitan sempat mengungkapkan bahwa pemerintah akan menghapus minyak goreng curah secara bertahap. Nantinya, minyak goreng curah itu akan digantikan dengan minyak goreng kemasan.

Sementara terkait dengan harga minyak goreng kemasan itu disebut Luhut akan tetap berkisar Rp 14 ribu per liter. Meski demikian, ia tak memungkiri bakal juga ada naik turun harga ke depannya.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru