Beda Dari 'Alchemy of Souls', Akting Go Yoon Jung Cs di Proyek Sebelumnya Curi Perhatian
tvN
TV

'Alchemy of Souls' sejauh ini baru menayangkan sebanyak empat episode. Meski begitu, drama yang juga dibintangi Hwang Minhyun itu mencatat rating menjanjikan dikisaran 5-6 persen.

WowKeren - "Alchemy of Souls" mulai berhasil mencuri hati penonton meskipun baru tayang 4 episode. Menurut laporan terbaru Good Data Corporation, seri yang Jung So Min dan Lee Jae Wook ini berhasil menjadi drama terbanyak dibicarakan pekan terakhir Juni 2022.

"Alchemy of Souls" tak hanya menuai pujian dari alur namun juga akting para pemainnya. Tak cuma pemain utama, bahkan pemeran pendukung dari drama karya Hong Sisters ini berhasil menuai perhatian penonton.

Sebelum membintangi "Alchemy of Souls", para pemeran pendukung itu sudah lebih dulu dikenal lewat proyek-proyek akting sebelumnya. Seperti pemeran karakter Naksu yang tak lain adalah Go Yoon Jung. Ia sudah lebih dulu dikenal lewat peran Park Yu Ri di "Sweet Home".

Berikutnya adalah Yoo In Soo yang memerankan karakter Park Dang Gu. Ia sebelumnya sudah sangat populer lewat perannya sebagai zombie jahat Yoon Gwi Nam dalam drama hits Netflix bertajuk "All of Us Are Dead".


Kemudian ada putra mahkota Go Won yang dibintangi Shin Seung Ho. Ia sudah lebih dulu dikenal lewat perannya sebagai Hwang Jang Soo dalam drama "D.P.". Shin Seung Ho juga sempat membintangi film bersama Irene Red Velvet bertajuk "Double Patty".

Yang keempat adalah Lim Chul Soo yang berperan sebagai sosok misterius guru Lee. Penggemar K-Drama tentunya banyak yang tahu bahwa Lim Chul Soo pernah sangat mencuri perhatian ketika berperan dalam "Vincenzo".

Terakhir adalah Moon Sung Hyun yang berperan sebagai Seo Yul muda. Remaja ganteng itu juga sebelumnya pernah sangat disorot karena perannya sebagai Hong Doo Shik muda dalam drama "Hometown Cha-Cha-Cha". Peran Hong Doo Shik dewasa dimainkan oleh Kim Sun Ho.

Di sisi lain, "Alchemy of Souls" adalah drama roman fantasi tvN baru yang berlatar negara fiksi Daeho, sebuah negara yang tidak ada dalam sejarah atau di peta. Drama ini menceritakan kisah karakter yang nasibnya berubah karena sihir yang menukar jiwa orang.

Sementara itu, "Alchemy of Souls" sejauh ini baru menayangkan sebanyak empat episode. Meski begitu, drama yang juga dibintangi Hwang Minhyun dan Arin OH MY GIRL itu mencatat rating menjanjikan dikisaran 5-6 persen.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait