Fans Jepang Kecewa, Sikap Mark NCT Lakukan Live di Ultah Diperdebatkan Orang Korea
Instagram/onyourm__ark
Selebriti

Sikap Mark NCT ketika melakukan live streaming melalui akun Instagram pribadinya ketika ulang tahun membuat banyak penggemar Jepang kecewa diperbincangkan Knetz.

WowKeren - 2 Agustus, Mark Lee NCT diketahui merayakan ulang tahunnya yang ke-23 tahun. Pada hari itu, Mark harusnya melakukan jumpa penggemar di Jepang bersama dengan NCT 127. Namun, ia tidak bisa datang karena masih positif Covid-19.

Meski begitu, Mark mengungkapkan bahwa ia sebenarnya telah negatif Covid-19 ketika melakukan tes mandiri. Mark juga mengungkapkan terima kasih kepada penggemar atas antusiasme di hari kelahirannya.

Pada hari yang sama, Mark pun melakukan siaran langsung Instagram untuk memecahkan kue semangka. Idol tampan kelahiran tahun 1999 ini diketahui memang sangat menyukai semangka. Sehingga, sangat antusias untuk memecahkan kue ulang tahunnya.

Sebelumnya, Mark mengungkapkan kepada penggemar akan melakukan siaran langsung jam 7 malam KST. Namun, manajer memintanya untuk menunda karena jumpa penggemar di Jepang bersama NCT 127 masih berlangsung dan Mark melakukannya.


Mark diungkapkan langsung melakukan siaran langsung hanya dalam waktu 10 detik setelah jumpa penggemar di Jepang selesai. Hal ini membuat penggemar Jepang ramai mengungkapkan rasa kecewa lantaran Mark dinilai tidak terlalu perhatian. Pasalnya, para penggemar Jepang yang mengikuti jumpa penggemar tentu juga berharap bisa menonton siaran langsung Mark. Namun, Mark disebut kurang perhatian lantaran mereka tentu masih dalam perjalanan pulang dan akan kesulitan melihat siaran langsung.

fans Jepang mengungkapkan kekecewaan ke Mark NCT

Sumber: Pann Nate

Kekecewaan penggemar Jepang ini kemudian menjadi perbincangan oleh Knetz di komunitas daring. Mereka mengaku memahami mengapa fans Jepang akhirnya marah kepada Mark. Namun, banyak pula yang menyebutkan Mark tak bersalah. Pasalnya, SM Entertainment yang memutuskan mengumumkan mendadak Mark tak bisa hadir di jumpa penggemar.

"Aku paham kenapa fans Jepang marah ke Mark," kata salah seorang Knetz. "Aku paham kenapa fans Jepang kecewa, mereka tidak bisa melihat idol favorit mereka tapi dia tidak mengaku sedih karena tidak bisa datang ke Jepang tapi dia bisa bilang dia sedih tidak bisa main basket," terang lainnya. "Dia sangat tidak perhatian," kata lainnya. "Fans Jepang bisa sedih dan marah," timpal lainnya.

"SM yang bilang dia tidak bisa hadir jumpa penggemar, Mark tidak bersalah dan itu hari ulang tahunnya. Dia bahkan tidak bisa mendapatkan hal menyenangkan," seru lainnya. "Apa yang dia lakukan salah?? Apa dia harus berlutut minta maad karena tidak bisa datang jumpa penggemar saat siaran ulang tahun?" sindir lainnya. "Aku tidak paham kenapa dia harus minta maaf," ungkap lainnya.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait