Anggrek Biru Jadi Simbol Penting 'Little Women', Butuh Detail Sulit Demi Hasilkan 350 Tangkai
Twitter/CJnDrama
TV

Drama akhir pekan malam tvN, 'Little Women' mempunyai bunga anggrek biru sebagai perlambangan penting di dalamnya. Seniman pengrajin bunga tersebut mengungkap detail seperti ini.

WowKeren - Drama akhir pekan tvN, "Little Women" telah mencuri hati penggemar meski baru saja ditayangkan. Dibintangi Kim Go Eun, Nam Ji Hyun, Park Ji Hu hingga Wi Ha Joon, drama ini menggunakan anggrek biru sebagai simbol.

Dalam beberapa adegan "Little Women", anggrek biru muncul secara tidak terduga. Mulai dari tato kaki Jin Hwa Young (Choo Ja Hyun) hingga muncul di TKP kematian dan kecelakaan beberapa tokoh.

Pengrajin bunga anggrek biru untuk "Little Women" yakni Dodo Silk Giantflower bercerita tentang detail pembuatannya yang sulit. Seniman pembuat bunga artifisial itu juga mengungkapkan butuh setidaknya 350 tangkai untuk kepentingan drama.

OP setidaknya membutuhkan dua bulan hingga semua bunga jadi. Pengrajin harus mewarnai sutra yang sangat halus dan membuatnya dengan teknik baru yang penuh usaha. Tak ayal, penggemar "Little Women" menyampaikan decak kagumnya.


Anggrek Biru Jadi Simbol Penting \'Little Women\', Butuh Detail Sulit Demi Hasilkan 350 Tangkai

Source: Twitter

"Jadi ini artifisial. Tapi ini seperti replika suatu spesies? Aku penasaran makna anggreknya," kata salah satu netizen. "Orang yang terakhir meninggal (di dalam drama) mungkin tidur di tumpukan anggrek biru," sahut netizen lain. "Jadi akan ada 350 kematian..." imbuh yang lain.

"Bro, bunga ini sangat menakutkan. Jadi artinya kita bisa melihat seseorang meninggal setiap minggu," komentar seorang netizen. "Kita akan melihat lebih banyak bunga ini. Serem..." sambung netizen lain. "Kenapa mereka butuh sebanyak itu? Astaga aku sebenernya takut banget LOL," ujar lainnya.

"Little Women" sendiri bercerita tentang Oh bersaudara yang tumbuh dalam kemiskinan. Mereka terdiri dari si penggila uang Oh In Joo (Kim Go Eun), reporter yang tidak gentar dengan uang Oh In Kyung (Nam Ji Hyun), dan siswi SMA seni berbakat Oh In Hye (Park Ji Hu) yang mendadak terseret konflik kalangan atas usai "ketiban rezeki" miliaran won.

Sementara itu, "Little Women" telah meraup rating 6,4 persen di episode pertama dan 7,7 persen malam berikutnya. Drama ini bisa disaksikan setiap hari Sabtu dan Minggu pukul 21:10 waktu setempat.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait