Jeno & Jisung NCT Akui Malu Pakai Baju Neon, Rencana Outfit Asli Bakal Bikin Lumer
Twitter/NCTsmtown_DREAM
Selebriti

Jeno dan Jisung mengungkapkan kepada para penggemar sebenarnya malu mengenakan fashion airport neon. Outfit asli yang akan dikenakan oleh NCT Dream pun akan membuat lebih menggila.

WowKeren - Fashion airport neon NCT Dream memang sukses membuat gempar penggemar bahkan media. Pasalnya, ini menjadi pertama kalinya idol tampil kompak dari ujung kaki hingga kepala dan memilih warna mencolok hijau neon untuk fashion airport mereka.

Jisung menjadi anggota NCT Dream yang membahas mengenai penampilan fantastis mereka melalui dearU. Bubble. Jisung mengaku ia benar-benar malu karena outfit neon tersebut. Namun, ia merasa senang karena para penggemar tampaknya menyukai kejutan dari NCT Dream.

"Serius sudah lama aku tidak merasa malu seperti ini. Kekekekeke tepat setelah aku pakai bajunya, aku langsung tanya apa boleh dibatalkan saja...," cerita Jisung kemarin, Senin (21/11).

"Tapi kalau itu terlihat gemas dan lucu, tidak papa deh....!!!" lanjut maknae atau anggota termuda NCT tersebut.

Jeno juga membahas mengenai fashion airport kembaran NCT Dream ini. Ia mengaku sama sekali tidak menyangka bahwa saran isengnya untuk kembaran fashion airport mengingat menjadi pengalaman perdana NCT Dream tampil dengan formasi lengkap menuju luar negeri di siaran langsung Instagram akan menjadi hal yang benar-benar terjadi.


"Jadi... Aku tidak percaya sesuatu menjadi besar.. (dimulai) dengan satu kata dariku hahaha. Aku kayak yang ... jangan bilang kami akan memakai ini. Tapi, warna (bajunya) bukan ide aku hahaha," beber Jeno melalui Bubble.

"Sudah lama aku tidak merasakan malu hahaha. Terlalu mencolok haha. Hyuhhh... Ini bukan suatu hukuman, ini karna kami ingin melakukannya," ungkap Jeno.

Potret Renjun NCT dengan tteokbokki jacket

Sumber: Newsen

Jeno kemudian membeberkan mengenai rencana awal outfit kembaran yang akan dikenakan oleh NCT Dream. Mereka pada awalnya akan mengenakan Horn Buckle Hooded Coat atau jika di Korea Selatan populer dengan nama Tteokbokki Coat karena memiliki kancing panjang seperti tteokbokki. Outfit tersebut kemudian gagal karena waktu yang terlalu mepet sehingga dipilihkan setelan neon.

"Awalnya Renjun ingin memakai ttoekbokki coat, tapi tidak bisa karna tidak ada waktu yang cukup hahahaha," ungkap Jeno.

Sementara itu, Renjun sendiri sempat membuat heboh atas salah satu fashion airport memukaunya Oktober tahun lalu. Ia tampil dengan kaos putih panjang turtle neck dipadu dengan celana denim gelap. Tteokbokki coat beige dipilih Renjun sebagai outer. Bayangan semua anggota NCT Dream bergaya bak Renjun ini tentu akan semakin membuat gempar penggemar.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru