Hook Dicurigai Tak Cuma Tilap Gaji Bermusik Lee Seung Gi
Selebriti

Setelah mengetahui salah satu pernyataan lawas Lee Seung Gi di konser, publik curiga bahwa Hook tidak hanya menilap gaji bermusiknya. Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

WowKeren - Lee Seung Gi terus menjadi sorotan usai terungkap tak menerima gaji sebagai penyanyi selama 18 tahun terakhir. Di tengah situasi ini, publik curiga bahwa agensinya, Hook Entertainment, tak hanya menilap gaji bermusik sang artis.

Sebagaimana diketahui, Lee Seung Gi justru direndahkan dan dimanipulasi oleh agensi saat meminta transparansi gaji. Dia bahkan disebut sebagai "penyanyi minus" yang hanya merugikan perusahaan karena "penggemar tidak membeli albumnya".

Sehubungan dengan situasi ini, sejumlah penggemar yang menghadiri konser Lee Seung Gi di masa lalu mulai memberi testimoni. Menurut penggemar, Lee Seung Gi yang menjadi "korban pencucian otak" agensi pernah sangat berterima kasih pada perusahaan karena dibiarkan menggelar konser di sebuah stadion besar.

Kala itu Lee Seung Gi berkata, "Aku ingin berterima kasih kepada perusahaanku (Hook Entertainment) karena membiarkanku mengadakan konser meskipun keuntungannya selalu minus di setiap konser."

Hal ini sangat miris. Pasalnya, saat itu Lee Seung Gi menggelar konser di Olympic Park Gymnastics Stadium yang dikenal sebagai salah satu stadion bergengsi di Korea.

Olympic Park Gymnastics Stadium adalah aula konser dalam ruangan yang dapat menampung hingga 15 ribu penonton. Ini juga disebut sebagai tempat impian bagi banyak idol K-Pop untuk menggelar konser.


Namun, Lee Seung Gi diberitahu agensi bahwa pendapatan konsernya selalu minus bahkan setelah dia tampil empat kali di stadion seperti itu. Karena itulah wajar jika Lee Seung Gi akhirnya merasa rendah diri.

Netizen yang mengetahui hal ini langsung melontarkan beragam komentar. Lee Seung Gi sangat mempercayai agensi, sehingga banyak yang curiga bahwa Hook tidak hanya menilap gaji bermusiknya, namun juga pendapatannya di bidang lain seperti akting dan variety show.

"Tampaknya dia telah di-gaslight untuk waktu yang lama," ujar seorang netizen. "Selain pembayaran musik, semuanya perlu diperiksa secara detail untuk melihat apakah ada pembayaran bidang lain yang belum diselesaikan," imbuh netizen yang lain dan masih banyak lagi.

Sebelumnya pada Kamis (24/11), kuasa hukum Lee Seung Gi merilis sebuah pernyataan untuk mengungkap posisi kliennya. Dikatakan bahwa Lee Seung Gi akan mengambil tindakan hukum terhadap agensi serta CEO Kwon Jin Young.

Kuasa hukum Lee Seung Gi menyatakan, "Sampai saat ini, Hook Entertainment tidak pernah menyinggung soal pendapatan distribusi musik Lee Seung Gi. Dengan demikian, Lee Seung Gi sama sekali tidak menyadari bahwa musiknya mendapatkan keuntungan."

"Ini bukan lagi sekadar masalah penghasilan yang belum dibayar. Setelah mendengar ancaman dan hinaan seperti itu, Lee Seung Gi telah kehilangan semua kepercayaan lamanya pada Hook Entertainment dan CEO Kwon Jin Young, yang dia anggap sebagai keluarganya setelah bertahun-tahun bekerja bersama," imbuh mereka.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru