Mahar Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Dibocorkan KUA
Instagram/kaesangp
Selebriti

Jelang momen spesial Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, terkuak maskawin atau mahar pernikahan mereka. Pihak KUA membocorkan soal daftar mas kawin Kaesang buat Erina.

WowKeren - Momen pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan segera tiba. Jelang hari spesial itu, KUA membocorkan soal maskawin atau mahar untuk Kaesang dan Erina.

Meski anak Presiden Joko Widodo, Kaesang agaknya enggan gembar-gembor soal maskawin buat Erina. Ia diduga bersikap merakyat karena hanya menyebut seperangkat alat salat dan uang Rp300 ribu sebagai maskawin. Tak cuma soal mas kawin, p

"Maskawin nanti untuk keperluan entry data," Kepala KUA Kecamatan Depok Muhammad Wiyono. "Untuk sementara (maskawin) seperangkat alat salat dan ada tambahan uang Rp 300 ribu."

Pihak KUA juga mengaku belum bisa mengungkap saksi untuk pernikahan Kaesang dan Erina. "Kepastian (saksi pernikahan) kami belum bisa (memberitahu). Ini masih sementara, kemarin gitu. Nanti kalau ada perubahan kan kita masih memberi kesempatan," ujar Wiyono.

Sebelumnya, Wiyono mengungkap kalau pihak Erina sudah datang untuk cross cek data di KUA. Sedangkan Kaesang belum hadir dan masih diberi kesempatan untuk melakukan cross cek data.


"Kemarin Mbak Erina sudah datang untuk cross check data yang sudah masuk sambil melengkapi kekurangan yang ada. (Pendaftaran) insyaallah sudah selesai," ujar Wiyono.

Sementara itu, Kaesang dan Erina sudah memamerkan foto dengan latar belakang biru. Keduanya agaknya telah mantap untuk melanjutkan ke jenjang pernikahan.

Menurut rencana, akad nikah Kaesang dan Erina akan digelar 10 Desember di Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta. Namun momen akad ini hanya akan dihadiri oleh keluarga. Sedangkan kabarnya ngunduh mantu atau resepsi akan digelar pada 11 Desember di Pura Mangkunegaran Solo. Kaesang sempat mengungkap kalau para tamu kenegaraan akan diarahkan untuk hadir di Solo.

Terkait konsepnya, Menteri Erick Thohir mengisyaratkan adanya pesta rakyat. Akan ada 9 panggung yang disiapkan untuk pesta tersebut.

"Ada dua persiapan memang, satu kegiatan untuk masyarakat dimana ada festival kecil dan hiburan tapi juga ada pernikahan. Akan ada festival kecil-kecilan, ada 9 panggung yang akan dirasakan kemeriahannya untuk masyarakat Solo, ya semacam itu (pesta rakyat)," kata Erick. "Semua persiapan sudah, kita hanya cek yang kecil-kecil, letak panggung gimana, perputaran (tamu) dimana? Masyarakat yang ikut serta dimana agar semua baik. Jangan sampai ada acara besar malah menyulitkan masyarakat karena kita ingin ini bersatu dengan masyarakat."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru