Momen Jan Ethes Cucu Presiden Ketemu Rafathar Anak Sultan Jadi Perbincangan
Instagram
Selebriti

Pertemuan Rafathar putra Raffi Ahmad dengan Jan Ethes cucu pertama Presiden Jokowi di pesta pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menyita perhatian masyarakat.

WowKeren - Rafathar putra Raffi Ahmad dan Nagita Slavina disebut beruntung lantaran menjadi salah satu tamu undangan di pesta pernikahan anak Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep. Bersama Raffi dan Gigi, Rafathar beserta sang adik, Rayyanza alias Cipung hadir di acara akad Kaesang dan Erina Gudono di Pendopo Royal Ambarrukmo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Sabtu (10/12).

Menariknya, terekam momen ketika Rafathar bertemu dengan cucu Presiden, Jan Ethes. Jan Ethes merupakan anak pertama dari Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda sekaligus cucu Presiden Jokowi.

Pertemuan anak Sultan dan cucu Presiden itu terjadi usai akad nikah Kaesang di Pendopo Royal Ambarrukmo. Dalam kesempatan tersebut, Raffi dan Gigi terdengar memperkenalkan Rafathar kepada Jan Ethes.

Namun, Raffi mengatakan jika momen tersebut bukanlah pertemuan pertama Rafathar dan Jen Ethes. Rupanya, kedua bocah tampan itu sudah pernah bertemu sebelumnya. "Aa ada Jan Ethes kan dulu pernah bertemu, apa kabar?" seru Raffi dalam video.

Rafathar yang sebelumnya terlihat bermain ponsel pun langsung fokus ke arah Jan Ethes dan melambaikan tangan. Lambaian tangan Rafathar itu juga dibalas ramah oleh Jan Ethes.


Tak cuman Rafathar, Rayyanza Cipung bahkan juga ikut berfoto di sela-sela mereka. Selvi Ananda selaku ibunda Jan Ethes pun menyebut putranya suka menyaksikan animasi yang dibuat Rans Entertainment. "Dia sukanya nonton animasi si Aa," ujar Selvi.

"Harus foto sama Jan Ethes. Sama Jan Ethes boleh gak Rafathar foto, boleh ya?" tanya Raffi. "Boleh Om," kata Selvi mewakili sang putra.

Pertemuan dua bocah tampan itu sontak menuai beragam komentar dari netizen. Tak sedikit yang berceletuk jika Rafathar dan Jan Ethes layak melaju di Pilpres 2024.

"Rafathar X Ethes 2024 untuk Indonesia lebih uwuuuuuw πŸ˜‚," celetuk @ja**. "Ethes dan rafattar untuk Indonesia yg lebih baik πŸ™ŒπŸ˜‚," kata @si**. "Yg satu gantengnya jawa banget yg satu nya lg gantengnya ky oppa 😍," celetuk @de**> "Aa dan mas, bocah ganteng jawa dan sunda πŸ˜‚," puji @pi**. "Mau calon jadi presiden dan wakil presiden ☺️," imbuh @iy**.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait