Jadi Ambassador, Song Joong Ki Ikut Promosikan Brand Kecantikan Indo di 'Reborn Rich'
TV

Song Joong Ki terciduk juga mempromosikan produk kecantikan asal Indonesia di drama 'Reborn Rich'. Diketahui bahwa Song Joong Ki merupakan ambassador untuk brand produk kecantikan tersebut.

WowKeren - Beberapa penggemar Indonesia menyadari bahwa Song Joong Ki turut mempromosikan produk kencantikan asal Indonesia di drama "Reborn Rich". Seperti yang diketahui, Song Joong Ki memang didapuk sebagai salah satu ambassador untuk bran produk kecantikan Indonesia.

Sebuah postingan online pun mengungkap hal sejumlah scene di mana Song Joong Ki mempromosikan produk kecantikan asal Indonesia itu di drama "Reborn Rich" yang baru saja menyelesaikan penayangannya tersebut.

"Daebak. Ada yang sadar nggak? di Reborn Rich Sc*t Whitening ada, huhuhu dipakai babang Song Jong Ki, loveee banget guys. Produk Indonesia mendunia," tulis @dibxxxx di Twitter pada Minggu (25/12).

Photo-INFO

Source: Twitter


Postingan itu juga menyoroti soal pemilik brand kosmetik tersebut yang sanggung memasukkan produknya di drama Korea. Seperti diketahui, Song Jong Ki menjadi ambassador untuk produk kecantikan milik pasangan artis Indonesia, Felicya Angelista dan Immanuel Caesar Hito.

"Ini kak Felicya Angelista kira-kira bayar berapa yah buat endormentnya 😭 KDrama loh guys," pungkas postingan tersebut.

Sementara itu diketahui bahwa sebelumnya kemunculan produk kecantikan asal Indonesia tersebut di drama "Reborn Rich" juga pernah terjadi. Brand produk kecantikan asal Indonesia itu muncul di episode 14 yang tayang pada Minggu (18/12) lalu.

Pada episode terbaru itu, penonton Indonesia dikejutkan dengan kemunculan produk kecantikan lokal tepatnya pada adegan milik Mo Hyeon Min (Park Ji Hyun) dan Jin Seong Jun (Kim Nam Hee). Kala itu, kemunculan produk kecantikan Indonesia tersebut banyak menuai kritik lantaran dinilai tak cocok. Produk tersebut dinilai jomplang dengan properti lain yang ada di meja rias Mo Hyeon Min.

"Promosi elit packaging sulit. agaknya disesuain dikit kek biar vibesnya nyambung sama drakornya, misal pake yang warnanya kuning gitu ga pink juga njir," komentar seorang netizen. "Harusnya bikin edisi gold luxury gitu ya buat ppl di drakor.. kl yg packaging ini kurang uwow gitu," pungkas yang lain.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait