Cinta Laura Marah Saat Diminta Pilih Indonesia atau Jerman
Instagram/claurakiehl
Selebriti

Cinta Laura diketahui berdarah campuran Indonesia dan Jerman. Cinta Laura pun mengaku tak nyaman hingga marah apabila diminta memilih antara Indonesia dan Jerman.

WowKeren - Cinta Laura merupakan artis berdarah campuran Indonesia-Jerman. Ibunda Cinta Laura mengalir darah Indonesia. Sedangkan sang ayah diketahui berasal dari Jerman. Hal ini tentu membuat Cinta Laura memiliki wajah blasteran.

Memiliki darah campuran, Cinta Laura mengaku sempat tidak nyaman dan marah. "Seumur hidup, aku sering ditanya, Cinta kamu ngerasa Indonesia atau Jerman. Dan pertanyaan itu selalu membuat aku enggak nyaman dan bahkan sedikit marah," kata Cinta Laura.

Aktris berusia 29 tahun ini kemudian mengungkap alasan mengapa ia marah saat diminta memilih antara Indonesia dan Jerman. Dari pertanyaan itu, Cinta Laura mengaku tak ingin menyakiti perasaan kedua orangtuanya.

"Karena aku berpikir adalah begini, kalau aku bilang aku lebih ngerasa Indonesia, aku tidak menghargai ayah aku. Kalau aku bilang aku lebih merasa Jerman, berarti aku tidak menghargai ibu aku. Dan aku adalah perpaduan dari keduanya," ucap Cinta Laura.


Selain itu, Cinta Laura memiliki sifat dari kedua orangtuanya. "Cara bekerja aku, ketegasan aku, itu aku dapat dari ayah yang orang Jerman, aku tidak akan menjadi sosok seperti itu tanpa papaku," ujar Cinta Laura.

"Tapi rasa empati aku, keinginan aku untuk berbuat baik, tindakan-tindakan sosial aku itu aku dapatkan dari ibuku karena budaya Indonesia yang sangat hangat dan mempedulikan satu sama lain," pungkas Cinta Laura. "I feel i like i am both."

Pengakuan Cinta Laura itu langsung mendapat tanggapan dari netizen. "I like u though, we hope same things," komentar salah satu netter. "Ga tau lgi, emang cerdas banget ka @claurakiehl," kata netter lain.

(wk/dess)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru