Alasan Mulia Denny Sumargo di Balik Aksi Poroti Raffi Ahmad Tuai Salut
Instagram/sumargodenny
Selebriti

Denny Sumargo rupanya punya alasan tersendiri mengajak Raffi Ahmad adu fisik dengan taruhan uang Rp200 juta. Raffi pun dengan percaya diri menerima tantangan tersebut.

WowKeren - Denny Sumargo tiba-tiba mengajak Raffi Ahmad untuk tanding beberapa jenis olahraga. Mengingat suami Nagita Slavina itu memiliki beberapa bisnis di bidang olahraga, Densu (sapaan akrab Denny Sumargo) pun tertarik ingin melihat kemampuan fisik Raffi. Menariknya, Raffi Ahmad dengan percaya diri menerima tantangan tersebut, bahkan bersedia mengeluarkan uang Rp100 juta jika kalah.

"Kalau gue nantangin lu, lu berani olahraga cabang apa?" tanya Denny Sumargo, "Ya sekarang yang gampang aja. Cepek (Rp100 juta) deh, sekarang gue siapin cepek. Udah gini aja, pilih dua pertandingan, misal lu suka apa gue suka apa, kita tandingin. Kalau sampai lu menang satu gue menang satu, draw (seri) dulu tinggal gue siapin olahraga future (selanjutnya). Gampang," sahut Raffi Ahmad.

Mendengar penawaran Raffi Ahmad, Denny Sumargo pun mencoba negosiasi. Namun, negosiasi suami Olivia Allan ini membuat Raffi Ahmad sempat syok dan berpikir dua kali. Seolah merasa tengah diporoti Densu.

"Oke, satu olahraga cepek. Kalau satu menang dapet cepek, kalau satunya menang lagi dapet cepek," kata Densu. "Anjir, dua ratus (juta) dong," ujar Raffi Ahmad yang tampak masih berpikir. "Kita salamin nih, satu olahraga menang, cepek," hasut Densu lagi.

Sampai akhirnya mau tak mau Raffi Ahmad pun menyetujui tantangan Denny Sumargo itu. Meski kemungkinan terburuk ia akan kehilangan uang Rp200 juta.


Denny Sumargo pun menyerahkan kepada Raffi Ahmad untuk menentukan olharga apa yang ingin ditandingkan. Siapa sangka ada alasan mulia dibalik aksi Densu menantang Raffi Ahmad adu fisik. Jika menang nanti, Densu akan mendonasikan seluruh uangnya ke salah satu rumah ibadah.

"Lu tentuin dulu olahraganya apa. Lu atur, satu game menang, cepek. Gue ada rumah ibadah soalnya yang mau gue donasiin," seloroh Densu seraya tertawa kecil.

Tanpa berpikir panjang, Raffi justru memilih tanding basket dengan Densu yang diketahui adalah mantan atlet basket. Namun, hal itu tak menyurutkan semangat dan rasa percaya diri Raffi Ahmad.

Meski berulang kali Densu mencoba untuk menjatuhkan mentalnya dengan mengatakan bahwa ayah dua anak itu tidak akan menang melawannya, namun Raffi Ahmad tetap kekeuh dengan pendiriannya. Ia berani bertarung fisik dengan Denny Sumargo, meski ia sendiri tak memiliki background sebagai atlet.

"A', basket lu udah pasti kalah," ucap Densu terang-terangan. "Ya nggak apa-apa, belum tentu juga bro. Namanya setiap game bola itu, bola itu kan bundar, semuanya itu bisa," jawab Raffi Ahmad.

"Gue olahragawan cuy, biar kata olahraga yang belum pernah gue gelutin, maupun lu udah lakuin duluan, kemungkinan besar gue menang itu gede cuy," tutur Densu lagi. "Iya, kan baru kemungkinan. Yaudahlah coba aja dulu," pungkas Raffi Ahmad.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait