CEO HYBE Bahas Kemungkinan Gandeng Kakao di Tengah Kemelut SM Entertainment
Instagram/Official Site
Selebriti

Pada Selasa (21/2), CEO HYBE Park Ji Won membahas banyak hal termasuk tentang masuknya mereka ke dalam pusaran konflik Lee Soo Man dan SM Entertainment. Begini katanya soal kemungkinan bekerja sama dengan Kakao.

WowKeren - Pada Selasa (21/2), Park Ji Won selaku CEO HYBE bicara banyak hal dengan media setempat mengenai strategi perusahaan multilabel tersebut. Pembahasan mengenai akuisisi saham SM Entertainment hingga kemungkinan menggandeng Kakao dalam kerja sama juga diangkat oleh Park Ji Won.

Seperti diketahui, HYBE telah setuju membeli saham SM Entertainment sebesar 14,8 persen dari Lee Soo Man di tengah sengketa internal pada 10 Februari lalu. Kali ini, Park Ji Won membeberkan perlunya mengakuisisi SM Entertainment untuk menjadikan K-Pop sebagai musik arus utama global.

HYBE saat ini sedang dalam upaya mendapatkan maksimum 39,8 saham dengan mengambil penawaran tender sebesar 25 persen (5.951.826 saham) dari SM seharga 120 ribu won (sekitar Rp1,4 juta) per saham pada 1 Maret. Karena harga saham naik menjadi 132 ribu won (sekitar Rp1,5 juta) dan ditutup di 123,5 ribu won (sekitar Rp1,44 juta) karena ada spekulasi Kakao juga mengadakan penawaran, HYBE sulit mendapatkan presentase saham yang mereka inginkan.

Terkait situasi ini, Park Ji Won menegaskan HYBE tidak berencana mengubah harga penawaran tender dan tidak mempertimbangkan alternatif selain itu. Menjual saham kembali pada Lee Soo Man juga ada dalam pengecualian.

Secara khusus, jika pengadilan menolak permintaan Lee Soo Man untuk menghentikan penjualan saham manajemen SM saat ini ke Kakao pada 22 Februari, Kakao akan menjadi pemegang saham utama dengan 9 persen saham. Jika sebaliknya, akuisisi saham Kakao akan ditunda, dan akuisisi HYBE terhadap SM Entertainment jauh lebih mudah.


Mengenai skenario tersebut, CEO Park Ji Won berkata, "Kami tidak bisa menguraikan masalah yang masih bergulir di pengadilan, tapi aku bisa bilang kami tidak punya alasan menentang kerja sama dengan Kakao jika itu cara meningkatkan nilai saham SM."

CEO HYBE tersebut juga menanggapi pendapat Align Partner soal penawaran saham SM yang diajukan mereka terlalu rendah. Karena SM bukan perusahaan manufaktur, HYBE tidak bisa meningkatkan penawaran yang lebih tinggi lagi.

Kemudian, Park Ji Won menanggapi tuduhan terkait HYBE akan melemahkan artis SM Entertainment dan kemungkinan menelantarkan mereka. CEO Park dalam hal ini berjanji melakukan yang terbaik untuk mendapatkan rasa hormat dan kepercayaan artis SM.

"Kami masih punya pertarungan panjang di depan secara global. Keanekaragaman adalah hal mendasar untuk kelangsungan hidup kita, dan kami akan memastikan individualitas setiap artis dilindungi melalui label yang indipenden," pungkas Park Ji Won.

Sementara itu, SM Entertainment sendiri tengah mengalami kemelut internal karena Lee Soo Man menuntut haknya usai dianggap tak dilibatkan keputusan menjual saham pada Kakao. Hingga saat ini, karyawan SM masih menyatakan menentang masuknya HYBE ke dalam jajaran pemegang saham dan manajemen perusahaan.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait