Denny Sumargo Kena Omel Najwa Shihab, Alasannya Sensitif
Instagram/sumargodenny
Selebriti

Denny Sumargo 'diserang' oleh Najwa Shihab dan Onadio Leonardo usai bicara soal stereotipe terhadap kaum perempuan. Pembelaan Densu pun seketika membuat rekan diskusinya kesal.

WowKeren - Najwa Shihab mengundang Denny Sumargo, Anang Hermansyah, Onadio Leonardo, dan Rocky Gerung ke acara "Mata Najwa". Banyak hal yang dibahas oleh mereka berlima, dan yang paling utama adalah mengenai perempuan.

Dalam satu kesempatan, Denny Sumargo mencoba untuk mengutarakan pendapatnya tentang stereotipe terhadap perempuan. Di mana perempuan selalu menjadi pihak yang disalahkan ketika tak kunjung menikah padahal usianya sudah matang. Namun, Densu (sapaan akrab Denny Sumargo) tak sadar jika apa yang diucapkannya adalah kesalahn. Ia pun berakhir diomeli oleh Najwa Shihab.

Mulanya kata-kta Densu tidak ada yang salah. Bahkan keempat orang yang berdiskusi dengannya setuju dengan pendapat suami Olivia Allan ini.

"Sebenarnya kalau bicara tentang stereotipe ketika perempuan itu sudah berusia terus kemudian dia tidak menikah itu menjadi suatu yang negatif, kalau itu saya nggak setuju. Udah pasti 100 persen nggak setuju," beber Denny Sumargo dalam tayangan YouTube Najwa Shihab, Kamis (2/3).

"Stereotipe itu ada, seperti apa yang disampaikan Mas Rocky. Menurut aku tidak fair ketika seorang wanita yang sudah berusia kemudian dia tidak menikah, itu menjadi sebuah hal yang negatif," imbuhnya.


Denny Sumargo Kena Omel Najwa Shihab, Alasannya Sensitif

Source: YouTube

Denny Sumargo lantas mencoba membedah beberapa poin menurutnya yang membuat banyak perempuan belum menikah di usianya yang telah matang. Di sinilah Densu tak sadar jika dirinya melakukan kesalahan.

"Ada banyak faktor, salah satunya bisa trauma. Kemudian mungkin dia fokus di bidang kariernya dia, mungkin dia belum ketemu lawan yang cocok, ada so many things. Perempuan itu cara berpikirkan kan cukup kompleks dengan emosinya dia, beda sama laki-laki yang cukup terstruktur sama logikanya. Jadi pasti nature-nya akan membawa dia kesana," jelas bintang film "5 CM" ini.

Mendengar penuturan Densu, Najwa buru-buru memberi teguran. "Nah, itu juga stereotipe tuh. Seolah-olah perempuan dikuasai oleh emosi, sementara laki-laki itu terstruktur," kata Najwa seraya tertawa kecil.

Onadio Leonardo pun ikut "menyerang" Densu yang salah dalam berbicara. Sedang Anang dan Rocky hanya tertawa melihat Densu diserang oleh Najwa Shihab dan Onadio Leonardo.

"Kalau kemudian di otaknya, 'udah wanita emosional, cowok lebih terstruktur'," ujar Najwa Shihab mencoba menjelaskan kembali maksud dari ucapan Denny Sumargo. "Oh, itu masuknya stereotipe? (Kalau gitu) itu stereotipe benar," timpal Densu yang sontak mengundang tawa kesal semua orang yang ada di sana.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait