Umrah Tak Didampingi Fuji An, Cara Gala Sky Jaga Privasi Diacungi Jempol
Instagram/fuji_an
Selebriti

Gala Sky panen pujian usai bersikap tegas saat ada ibu-ibu yang sengaja merekamnya tanpa izin kala menjalankan ibadah umrah. Aksi berani Gala ini sontak saja membuat netter gemas.

WowKeren - Fujianti Utami tak ikut menemani kedua orang tuanya dan sang keponakan, Gala Sky Andriansyah berangkat umrah ke Tanah Suci Mekah. Alhasil, Gala hanya pergi bersama kakek, nenek, serta pengasuhnya saja.

Meski tak didampingi tante kesayangan, rupanya Gala bisa menjaga diri saat privasinya terganggu oleh orang-orang yang hendak memotret atau merekamnya ketika menjalankan ibadah umrah. Momen itu tampak pada video yang dibagikan oleh akun-akun gosip di Instagram.

Dalam video yang kemudian jadi viral itu, putra mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah ini langsung menolak bahkan menegur ibu-ibu jamaah umrah dari Indonesia yang ingin mengambil gambarnya. Peristiwa itu tampaknya terjadi saat Gala bersama Oma Dewi Zuhriati dan rombongan yang lain sedang berada di Masjid Nabawi untuk melaksanakan salat.

Saat Gala sudah berada di dalam masjid, tiba-tiba ada seorang ibu-ibu yang langsung mengambil gambarnya tanpa izin. Gala yang mengetahui hal itu langsung saja menegur perempuan yang lebih tua darinya itu, seolah merasa privasinya terusik.


"Ada Gala. Sama siapa nih? Oh, sama Oma," ujar ibu-ibu tersebut sambil merekam Gala. dan rombongan. "Eh, nggak boleh," kata Gala dengan tegas seraya mengangkat tangannya memberi sinyal agar ibu-ibu tersebut berhenti mengambil gambarnya.

Alih-alih marah atau tersinggung, ibu-ibu tersebut justru memuji sikap berani Gala Sky. "Pinternya masyaAllah," puji jamaah tersebut.

Namun bukannya menuruti ucapan Gala untuk berhenti mengambil video, ibu-ibu itu tetap melakukannya sambil berjalan melewati rombongan keluarga Fuji. Sontak saja hal itu mendapat perhatian Gala. Ia lagi-lagi memberi teguran, kali ini lebih tegas dengan memberikan alasan.

Gala menolak direkam lantaran ia mengaku sedang belajar. "Ih lagi belajar, jangan (direkam)," ujar bocah yang akan segera merayakan ulang tahunnya yang ke-3 itu.

Sikap berani dan tegas Gala ini sontak saja menjadiperhatian netizen dan mendapat pujian. "Anak kecil aja tau privasi, yg besar enggak. MALU DONG!!!" komentar netter. "MasyaAllah, bener gala saleh cerdas. Sekarang apa2 musti divideon dg alih2 konten. Boleh konten tp gak gitu juga tau sikonnya, jgn mau viralnya aja. Makanya butuh belajar adab lama ya seperti itu. Adab lebih baik daripada ilmu. Namun punya kedua2nya baik alhamdulillah," tutur akun lain.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait