Pentagon Promosi untuk Vote Hui di 'Boys Planet' Lewat Twitter Banjir Kritik
Official Mnet
Selebriti

Pentagon terlihat mempromosikan mengenai penampilan Hui yang kini sedang berjuang di acara survival idol 'Boys Planet' langsung banjir kritik dari Knetz karena dianggap curang.

WowKeren - Hui Pentagon yang mengikuti acara survival idol Mnet "Boys Planet" memang sukses menggemparkan. Apalagi, Pentagon termasuk salah satu grup dengan fandom cukup besar bahkan Hui terkenal sebagai idol-komposer yang diakui.

SPOILER

Hui sendiri berhasil melewati eleminasi pertama saat ini dan melaju ke babak selanjutnya. Pada babak terbaru, ia bergabung pada tim membawakan lagu (G)I-DLE, "Tomboy".

Sayang, sikap yang ditunjukkan CUBE Entertainment untuk mempromosikan Hui mendadak banjir kritik. Hal tersebut karena akun Twitter resmi Pentagon menunjukkan informasi untuk memberikan vote kepada pria bernama asli Lee Hoe Taek tersebut.

Pentagon mempromosikan cara vote Hui di \

Sumber: Twitter


Akun Twitter Pentagon terlihat tidak hanya sekali menunjukkan cara mendukung Hui di "Boys Planet" tersebut. Beberapa waktu sebelumnya, akun resmi tersebut juga melakukan hal sama.

Unggahan di Pann Nate berjudul "Sepertinya Hui benar-benar ingin mendapatkan banyak uang" sontak disorot. "Dia punya fandom kuat, agensi kuat, dan grup kuat... Dan bukankah itu berartikan dia bakal debut dan sukses besar, dia juga harus mengunggah di sini juga?... kekekeke Aku benar-benar membenci ini," beber pengunggah kemarin, Senin (13/3).

Pentagon mempromosikan penampilan Hui di \

Sumber: Twitter

Sikap yang ditunjukkan CUBE Entertainment untuk mendukung Hui ini dirasa sangat tidak adil. Apalagi Pentagon masih aktif promosi sampai saat ini.

"Kenapa kalian menyuruh untuk memilihnya di Twitter resmi grup yang masih aktif dan sehat?" seru salah seorang Knetz. "Apakah mereka benar-benar berpikir ini tidak masalah dilakukan? Aku tidak akan terlalu peduli kalau ini terjadi sebelum Boys Planet tapi kenapa kalian melakukan ini di tengah penampilan di akun resmi mereka?" kata lainnya.

"Hah? Tidak, tapi secara teknis dia adalah seorang trainee sekarang, jadi apakah masuk akal kalau mereka melakukan ini untuk mendorong vote untuk seseorang di akun publik orang lain seperti itu...? Dia bukan trainee saat itu," terang lainnya. "Kalau dia benar-benar memiliki fandom yang kuat, dia sudah menjadi #1," terang lainnya. "Ini benar-benar tidak adil. Ini tidak seperti grupnya juga gagal," timpal lainnya.

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait