BLACKPINK Ungkap Keinginan Untuk Bertahan Lama Sebagai Sebuah Grup
Instagram
Selebriti

Bloomberg menyebut BLACKPINK langsung berhasil menuai kesuksesan di dalam negeri dan mulai mendapatkan popularitas di luar negeri menjadi pelopor fenomena K-pop.

WowKeren - BLACKPINK baru-baru ini mengadakan wawancara dengan Bloomberg di mana Jisoo dkk mengungkapkan perasaan dan kebanggaan mereka yang tulus mewakili Korea Selatan sebagai grup Kpop pertama yang menjadi headline Coachella tahun ini. Member BLACKPINK pun sepakat menyebut jika hal tersebut adalah momen yang sangat berharga bagi mereka.

Bloomberg menyebut BLACKPINK langsung berhasil menuai kesuksesan di dalam negeri dan mulai mendapatkan popularitas di luar negeri menjadi pelopor fenomena K-pop. BLACKPINK dengan lagu-lagu bernuansa hip-hop serta produksi yang menarik, kemitraan dengan merek-merek mewah, kekuatan di jejaring sosial dan internet telah muncul sebagai ikon budaya.


Tak mengherankan jika BLACKPINK disebut sebagai girlband terbesar di dunia mencetak beberapa rekor tangga lagu Billboard setiap tahun, pencapaian terbaru mereka adalah hits "Shut Down" dan "Pink Venom. Kim Suk Young, seorang profesor studi teater dan akting di University of California di Los Angeles, menambahkan, "Tidak ada grup lain yang dapat menandingi mereka, kecintaan generasi muda terhadap musik, gaya, serta pesan pemberdayaan perempuan mereka semakin meningkat."

Sedangkan saat wawancara akan segera berakhir, BLACKPINK menyemangati penggemar dengan pesan penuh harapan yang mungkin terkait dengan masalah berakhirnya kontrak mereka tahun ini; khususnya, mereka menyebutkan, "Kami pikir kami menciptakan sinergi terbesar ketika kami berempat, kami ingin melanjutkan musik yang kami sukai sejak lama sebagai BLACKPINK.”

Sementara itu BLACKPINK juga masih sibuk merampungkan tur dunia mereka, "BORN PINK", yang diperkirakan akan menarik sekitar 1,5 juta penggemar. Setelah berhasil menyelesaikan 14 pertunjukan Amerika Utara di tujuh kota dan 10 pertunjukan Eropa di tujuh kota tahun lalu, keempat anggota bertemu lebih banyak penggemar di Asia.

(wk/aiss)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait