Ditegur Karyawan Raffi Ahmad, Attitude Bastian Steel Disorot
Instagram/bastiansteel
Selebriti

Bastian Steel menceritakan kejadian lucu dibalik kemenangannya mengikuti lomba lari. Ia mengaku ibunya sempat dihubungi oleh pihak Rans Entertainment yang turut menyelenggarakan acara tersebut.

WowKeren - Bastian Steel (Bastian Bintang) membeberkan cerita dibalik kemenangannya mengikuti Turnamen Olahraga Selebriti yang diadakan oleh Rans Entertainment (perusahaan Raffi Ahmad) dan salah satu stasiun televisi swasta. Kepada Raditya Dika, Bastian mengaku sempat ditegur oleh karyawan Raffi.

Bastian ditegur lantaran disangka tidak menganggap serius pertandingan tersebut, di mana ia diikutkan dalam cabang atletik, yakni lari. Tak menegur secara langsung, melainkan karyawan Raffi menghubungi ibunda Bastian.

"Aku juga pakai coach, tahu nggak karena apa? Karena tim RANS ngontak ke nyokap, 'Kok saya lihat Bastian nggak pernah latihan ya tante? Tante sekali lagi ngingetin, ini larinya serius ya tante'," beber Bastian seraya tertawa, Senin (7/8).

Radit yang mendengar pengakuan Bastian sempat terkejut. Ia tak tahu jika tim Rans ternyata juga memantau para peserta. "Oh, dibilang gitu?" tanya Radit. "Iya. Dia (tim Rans) worry kayak ngira gue (mikir) acaranya bercanda, gitu kali," jawab Bastian.

Ditegur Karyawan Raffi Ahmad, Attitude Bastian Steel Disorot

Source: YouTube


Sampai akhirnya Bastian dihubungi oleh sang ibu. Bastian sempat kepikiran lantaran ibunya mendadak menghubungi seperti itu.

"Nyokap gue tiba-tiba WhatsAp, 'Angkat telfon mama'. Ada apa ini. 'Ngapain kamu lama-lama di studio. Ini loh sampai dikomplain sama tim RANS. Kenapa kamu belum latihan, cuman kamu satu-satunya artis yang belum latihan'," ujar Bastian menirukan ucapan sang ibu kala itu. Sedang Bastian hanya bisa tertawa mengetahui ibunya sampai dihubungi pihak Rans.

Tak ingin mengecewakan pihak Rans yang telah memberinya kesempatan untuk ikut dalam turnamen tersebut, Bastian pun langsung menghubungi seseorang yang bisa mengajarinya teknik-teknik dasar lari. Sehari sebelum pertandingan, Bastian langsung latihan dengan giat. Ia bahkan membayar coach yang direkomendasikan oleh temannya.

Kocaknya, Bastian justru tidak menggunakan satu pun teknik yang diajarkan oleh pelatih. Saat pertandingan berlangsung, Bastian berlari saja sesuai dengan kata hatinya. Pun siapa sangka ia justru keluar menjadi juara pertama lomba lari dengan jarak 100 meter, serta lari estafet 400 meter bersama timnya.

"Kalau tahu teknik, pasti cepet lari lo. Diajarin how to start, itu sih yang paling penting. Jangan sampai kelihatan konyol. Serius gue latihan, besoknya tanding, nggak ada yang dipakai semua (teknik yang diajarin coach-nya)," pungkas Bastian sambil tergelak.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait