Laura Basuki Pamer Testpack Positif, Hamil Lagi?
Instagram/laurabas
Selebriti

Laura Basuki bikin kaget lantaran mendadak pamer testpack dengan hasil positif di Instagram Story-nya. Seolah tak ingin ada yang salah paham, Laura pun langsung mengklarifikasi soal testpack tersebut.

WowKeren - Laura Basuki bikin kaget mendadak pamer testpack bertuliskan "yes" di Instagram Story-nya pada Rabu (23/8). Seketika itu juga bintang film "Sleep Call" ini disangka hamil calon anak kedua.

Namun, melalui unggahan itu pula Laura langsung memberikan klarifikasi bahwa dirinya tidak sedang mengandung. Testpack yang dipamerkannya ternyata sebuah undangan dari tempat wisata bernama Haluu World. Di mana itu adalah tempat wisata yang saat ini sedang hits di Jakarta.

Laura Basuki Pamer Testpack Positif, Hamil Lagi?

Instagram Story

"Bukan hamil...undangan @haluuworld," tulis Laura pada unggahannya. "Undangan yang sangat halu ya," sahut Mochamad Dio Santoso salah satu pendiri Haluu World pada unggahannya Instagram-nya.


Laura sendiri baru memiliki seorang putra dari hasil pernikahannya dengan pengusaha sukses bernama Leo Sanjaya. Ia melahirkan anak pertamanya pada tahun 2016 silam. Bocah yang diberi nama Owen Sanjaya itu kini tumbuh menjadi anak yang tampan dan pintar berusia 7 tahun.

Sejak menikah pada 25 Juni 2011 silam, Laura dan Leo baru dikaruniai satu orang anak. Meski begitu, hal tersebut sama sekali tak mengganggu keharmonisan rumah tangga Laura dan Leo yang kini sudah berjalan 12 tahun.

Di akun Instagram pribadinya, Laura memang terbilang jarang membagikan potret kebersamaannya dengan suami dan anak. Hanya sesekali ia mengunggah foto bersama suami dan anaknya. Berbeda dengan Leo yang cukup sering membagikan foto Laura dan Owen maupun saat mereka sedang bersama di Instagram-nya, @leosandjaja.

Selain menjadi seorang ibu dan istri, Laura sampai saat ini masih sangat aktif di dunia hiburan. Film terbarunya yang berjudul "Sleep Call" bahkan akan segera tayang di bioskop pada tanggal 7 September mendatang. Trailer lengkapnya pun sudah rilis dan sedang menjadi perbincangan warga Twitter pada hari ini.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait