Pengasuh Anak Aghnia Punjabi Berdalih Mengobati kala Lakukan Dugaan Penganiayaan
Instagram/emyaghnia
Selebriti

Video pengasuh anak Aghnia Punjabi berusaha membela diri terkait kasus dugaan penganiayaan sontak membuat netizen naik pitam. Beragam komentar pedas pun ramai ditujukan untuk pengasuh anak Aghnia.

WowKeren - Kasus dugaan penganiayaan anak selebgram Aghnia Punjabi masih terus bergulir. Pengasuh anak Aghnia, IPS, masih terus membela diri. Dalam video interogasi yang diunggah oleh akun gosip @lambe_turah pada Minggu (31/3), IPS mengaku tidak bermaksud menyiksa anak Aghnia. Ia berdalih sedang mengobati anak Aghnia.

Dalam video tersebut, suara Aghnia terdengar sangat emosi. Ia mempertanyakan kelakuan IPS yang dengan tega menindih badan anaknya.

"Kamu diatas (badan) Cana itu ngapain?" tanya Aghnia dengan suara keras. Si pengasuh menjawab dengan muka memelas, "Saya obatin, bu, tapi dia enggak mau," jawab IPS.

Melihat video pembelaan diri pengasuh anak Aghnia itu, netizen langsung geram. Pengacara Sunan Kalijaga dan selebgram Mimi Peri bahkan ikut mengutarakan pendapatnya di kolom komentar.

"SECARA HUKUM KALAU SAYA DITUNJUK SEBAGAI PENGACARA PASTI SAYA SIKAT.. [sic!]," komentar Sunan Kalijaga. "KALO AKU ORANG TUA NYA GK SEMPET NGONTEN,PAKE HUKUM RIMBA😡 [sic!]," balas Mimi Peri.


"Dia minta di keroyok ibu2 se Indonesia raya!!!. Sakit!!!, acting nangis ga ada air mata.!! [sic!]" sahut akun @yeyen***taviani. "Kalau anakku di gituin sama pembantu, aku yg masuk penjara (soalnya tuh pembantu udh ke akhirat) [sic!]," timpal akun @danie***valon. "Akting nangiss tp gabisa kluar air mata, psikopat 😡 [sic!]," tambah akun @yul***wi.

Sementara itu, Aghnia mengaku tidak mempunyai masalah pribadi dengan IPS. Oleh karena itu, ia sampai heran mengapa pengasuhnya sampai tega menganiaya anaknya.

"Biasanya suster ini ke trigger ya. Ada masalah sama saya (majikan) ya. Tapi, saya tidak ada masalah sama sekali. Suster ini baik banget sama saya, saya juga berhubungan baik. Bisa ditanyakan ke orang rumah. Tapi ternyata manipulatif," ungkap Aghnia di Polresta Malang Kota, Jawa Timur, pada Sabtu (30/3).

Aghnia juga menyesal karena peristiwa itu membuat anaknya trauma berat. "(Kondisi) pas waktu tidur dia (sang anak) lima kali mengigau ketakutan. Saya sadarkan, dia tahu bahwa yang di sampingnya adalah saya dan langsung tidur lagi, trauma berat," tandas Aghnia.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait