Nikita Mirzani menyindir keras seseorang yang sempat membahas mental Laura Meizani alias Lolly di tengah kisruh percintaan. Nikita tak terima dengan sosok tersebut yang diduga adalah eks bestienya, Fitri Salhuteru.
- Ria Susilo Wardhani
- Senin, 07 Oktober 2024 - 14:25 WIB
WowKeren - Nikita Mirzani dulunya bersahabat baik dengan Fitri Salhuteru. Namun, Nikita belakangan kembali ngode sindiran diduga buat Fitri diduga terkait Laura Meizani Mawardi alias Lolly.
Nikita rupanya tak terima karena sosok tersebut diduga menyinggung mental Laura yang dibully satu Indonesia. Nikita langsung menyuruh sosok tersebut agar fokus mengurus mental dan anak-anaknya.
"Nyuruh netizen mikir gimana mentalnya itu anak dibully satu Indonesia, nggak usah repot! Nggak usah repot. Urusin aja mental lu, nggak usah repot," tegas Nikita. "Urusin aja mental anak-anak lu juga. Udah deh, jauh-jauh menyingkir ya dari hidup gue. Gue bilang menyingkir! Udah cukup hidup gue kelam yang dulu-dulu."
Nikita juga merasa jijik dan tak mau menyebut nama yang ia sindir itu. "Nggak tahu malu. Ih iyuh, gue kalo udah enggak mau sih gue nyebut namanya aja puih. Semuanya tuh ada terpampang nyata, di DM-nya, IGnya yang hilang dulu, IG yang baru, WhatsApp, i-Messagenya, everything itu ada di dalem, jadi nggak usah ribet," kata Nikita.
Sebelumnya, Fitri sempat pula mengungkap keprihatinan pada Laura. Meski diduga renggang dengan Nikita, Fitri menyebut jika ia sudah menganggap Laura sebagai putrinya.
"Bagaimanapun hubungan saya dengan Nikita, saya tidak pernah punya masalah dengan Nikita. Tetapi, Lolly itu sudah saya anggep anak saya," kata Fitri. "Dia memang bersalah, tetapi dia tetap anak Nikita, tetep anak kecil yang masa depannya panjang. Bayangkan kalian kalau seusia dia dihujat seluruh Indonesia. Untung anak itu kuat mentalnya seperti ibunya. Tolong manusia dewasa, jaga mulutnya. Kalau ini terjadi di hidup kalian itu bagaimana."
Fitri juga buka suara soal chat Lolly dan dirinya. Tak membantah, Fitri beberkan jika ia memang sempat chat dengan Lolly.
"Berkaitan dengan chat yang beredar, ini sudah jadi bola liar ya. Saya manusia biasa juga. Saya kalo difitnah mengenai perkelahian ABC, saya tidak peduli. Tapi ini menyangkut masa depan anak," seru Fitri. "Biasanya kalo ada temen deket yang tanya, 'Sis bener nggak sih ini berita, masa sih?' Saya bilang gitu. Saya nggak mau jawab, ya saya tinggal screenshot aja, saya kasih."
"Memang saya sebarkan ke orang-orang yang penting untuk tahu mana berita sebenernya, bukan untuk netizen," serunya. "Saya tidak perlu pengakuan netizen, tetapi itu akan saya berikan ke orang-orang, misalnya ke sahabat saya, ke keluarga saya. Saya manusia biasa juga. Saya enggak mau dibilang, di pikiran orang itu saya memperburuk keadaan ibu dan anak."
(wk/riaw)