Ekspresi Wajah Iris Wullur Tak Kuat Minum Air Zam-Zam Tuai Kecaman
Instagram/iriswullur_
Selebriti

Iris Wullur sempat jadi perbincangan saat pamer ekspresi janggal ketika minum air zam-zam. Tuai kritikan, artis yang kini eksis jadi seleb TikTok itu langsung ungkap pembelaan diri.

WowKeren - Airis Emiliana alias Iris Wullur mendadak jadi perbincangan di sosial media. Ia rupanya dihujat gegara ekspresi wajahnya saat minum air zam-zam.

"Ketika pengen banget minum air zam-zam tapi gak kuat rasanya," demikian video saat Iris pamer momen meminum air zam-zam. Tak lama, ia pamer ekspresi wajah seolah hendak muntah dan mengaku tak kuat minum air zam-zam.

Akibat ekspresi wajahnya itu, Iris langsung tuai sindiran. Netter rupanya kepo soal penyebab Iris tak bisa menikmati air zam-zam. Netter sempat pula sindir dugaan Iris suka mabuk dan mengingatkan untuk e

"Mungkin mereka yg merasakan rasanya beda itu ada jinnya haha Aku ngerasa seger bangetlooo... berkali2 padahal," seru netter. "Air zamzam kawe kayanya, ori nya 1 sendok campuran nya 1 liter 😂😂," ledek netter. "Aku nasrani, pernah dikasih air zamzam sama tetangga yang baru aja selesai menjalankan umroh, jujurly aku minum air itu biasa2x aja gaada bau atau rasa yg aneh. Bahkan tetanggaku blg kalau mau air zamzamnya lagi minta aja karena dia emg bawa banyak. Aneh bgt sih kalo mbaknya bisa ngerasa airnya ga enak atau ada rasa" yg aneh," kata netter. "Berarti ada yang salah dalam tubuh mu😢😢," kata netter. "Lebay , padhal minum alcohol kuat kali smape mabooook," ujar netter. "Mbaknya introspeksi knpa zam2 ssh msk dtubuh mb.. pdhl itu air terbaik bagi umat islam 🥹Bahkan org rela beli mahal demi mau dapetin air zam2 loh 🥹Kalo emng gx cocok di lidah mba nya gx ush dbuat konten mb. Mksdnya apa cb dkontenin gt bikin huru hara aja. Ibrtnya km bertamu di rumah org dsuguhi minum yg gx km suka, lbh baik gx ush dminum dan gx ush dipublish jg sih biar tuan rumah gx trsinggung. Indonesia mayoritas org islam loh hati2 diserbu netizen," ujar netter.


Tak butuh waktu lama, Iris langsung klarifikasi. Ia berikan pembelaan jika air zam-zam yang minum itu berbeda rasanya.

"Sebelumnya gua minta maaf, ini bukan pertama kalinya gua minum air zam-zam," kata Iris. "Cuma air zam-zam yang gua minum sangat-sangat beda. Dan gua minta maaf sama ekspresi gua. Tapi gua gak ada maksud apa-apa dan terima kasih untuk sarannya."

Masih soal Iris, ia sebelumnya populer lewat sinetron "Cintaku Melati". Sejak saat itu, Iris banjir tawaran akting, iklan dan jadi model klip. Tak cuma itu, Iris juga sering FYP lewat sejumlah konten di TikTok.

Tak cuma disorot soal kecantikan, Iris juga bikin kepo terkait rumah tangganya. Ia ternyata sudah menikah dengan pria bernama Andreas yang punya usaha di bidang rumah produksi diantaranya VMC Music Indonesia, Empire Studio, Millionaires Club Artist Agensy and Management, hingga Maha Suara Music Entertainment. Dari pernikahan itu, Iris dan Andres dikaruniai dua anak.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait