Merasa Difitnah Oleh Sejumlah Media, Eko Patrio Sambangi Dewan Pers
Selebriti

Begini hasil pertemuan Eko dan Dewan Pers usai membahas 7 media yang disebut mencemarkan nama baiknya...

WowKeren - Anggota DPR sekaligus komedian Eko Patrio mendatangi Kantor Dewan Pers, Rabu (21/12). Eko datang guna berkonsultasi perihal 7 media yang dianggap mencemarkan nama baiknya soal peryataannya soal bom di Bintara Bekasi beberapa waktu lalu.

Sebagai ketua Dewan Pers, Yosep Adi menanggapi kasus yang menimpa pria bernama asli Eko Hendro Purnomo ini. Dari hasil riset Dewan Pers, diketahui 7 media tersebut sebagian adalah blogger dan 4 lainnya tak terverivikasi dan alamatnya tidak jelas.

"Kemarin pak Eko dan pak Feri melapor ke Dewan Pers ada 7 berita memberitakan bahwa pak Eko mengatakan penangkapan teroris adalah pengalihan isu," ujar Adi. "Kami mencatat dan melakukan riset dan menemukan kesimpulan media yang sesuai UU pers, bukan sesuai karya jurnalistik, yang 3 adalah blogger yang 4 tidak terverivikasi dan alamatnya tidak jelas."


"Saya datang ke sini semata-mata bahwa saya menjadi korban cyber dari media abal-abal dan kami mengucapkan terimaakasih Dewan Pers sudah merehabilitasi nama baik saya," ujar Eko. "Akibat dari munculnya pemberitaan ini mengganggu kehidupan berpolitik dan berpotensi memunculkan isu-isu di era menjelang pilkada."

Sedangkan Fery Firman Nurwahyu selaku kuasa hukum Eko menambahkan bahwa dirinya akan menyampaikan pada Kalpolri agar kasus tersebut diberhentikan. "Setelah kami berkonsultasi, pihak Dewan Pers sudah membuat satu surat dan akan kami sampaikan kepada Kapolri agar persoalan ini dihentikan," kata Fery.

Seperti yang diketahui, Eko Hendro Purnomo atau yang di sapa Eko Patrio diperiksa kepolisian terkait berita yang mangatakan bahwa tragedi teroris bom yang terjadi di Bintara, Bekasi beberapa waktu lalu merupakan pemgalihan isu soal kasus Ahok oleh beberapa media.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait