Tak Ditemani Faisal, Jennifer Dunn Cuma Tertawa dan Salah Tingkah
Instagram
Selebriti

Jennifer Dunn mengaku hanya bisa berdoa agar mendapat keputusan yang terbaik atas kasus narkoba yang menjeratnya ketiga kali ini.

WowKeren - Sidang kasus narkoba yang menjerat artis cantik Jennifer Dunn kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Kamis, 24 Mei 2018. Sidang kali ini beragendakan pembacaan tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum (JPU).

Sama seperti sebelumnya, penampilan Jennifer kini juga terlihat maksimal. Ia tampak mengikat rambutnya setengah dan menggunakan makeup tebal.

Biasa diam, kali ini Jennifer juga tampak lebih ramah. Ia mengaku sehat selama berada di dalam sel tahanan.

"Lagi enggak (puasa)," ujar Jennifer. "Sehat saja alhamdulillah."

Menurut Jennifer, ia hanya bisa berdoa agar mendapat keputusan yang terbaik. Ia hanya memanjatkan banyak doa sebagai persiapan.

"Persiapannya apa ya?" jawab Jennifer seraya berpikir. "Berdoa saja semoga yang terbaik."


Dalam kesempatan kali ini, Jennifer hanya tampak sendirian tanpa ditemani sang suami siri, pengusaha Faisal Harris. Menanggapi pertanyaan wartawan soal kehadiran Faisal, Jennifer hanya tertawa dan salah tingkah.

Dalam sidang sebelumnya saat pemeriksaan, Jennifer sempat memberikan beberapa keterangan mengejutkan. Ia mengaku isu tentang dirinya sebagai pelakor membuatnya depresi hingga akhirnya menggunakan narkoba.

"Depresi karena ada pemberitaan-pemberitaan yang tidak bisa saya klarifikasi. Masalah pribadi saya," ujar Jennifer saat itu. "Sangat menyesal karena ini adalah pelarian yang salah buat saya."

Jennifer sendiri didakwa dengan tiga pasal sekaligus dari Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Pasal yang paling berat ada pada Pasal 114 dengan ancaman maksimal 20 tahun penjara.

Jennifer pertama kali berurusan dengan polisi saat berusia 16 tahun pada tahun 2005 karena kepemilikan ganja. Belum kapok, Jennifer kembali diamankan pada 2009 dengan barang bukti berupa sabu dan tujuh butir pil ekstasi di kamar kos kawasan Jakarta Selatan.

Meski sudah dua kali, Jennifer tetap nekat. Ia lagi-lagi diamankan atas kasus kepemilikan narkoba jenis sabu pada 31 Januari 2017 sekitar pukul 17.30 WIB di kediamannya di Jalan Bangka XI C Nomor 29, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

(wk/diah)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait