Reza Rahardian Dukung Iqbaal Ramadhan Perankan Minke di 'Bumi Manusia'
Instagram
Film

Reza Rahardian juga pernah berperan sebagai Minke pada sebuah pentas teater.

WowKeren - Novel sastra karya Pramoedya Ananta Toer "Bumi Manusia" akan segera diangkat ke layar lebar. Dalam film tersebut, Hanung Bramantyo sebagai sutradara memilih Iqbaal Ramadhan sebagai pemeran Minke yang merupakan tokoh sentral dalam "Bumi Manusia".

Keputusan tersebut sempat ditentang banyak netter yang menganggap Iqbaal tak cocok memerankan Minke. Namun, pendapat berbeda diungkapkan artis peran Reza Rahardian yang juga pernah berperan sebagai Minke dalam teater "Bunga Penutup Abad" beberapa waktu lalu. Menurut Reza, berperannya Iqbaal dan Mawar De Jongh akan menggerakkan generasi milineal untuk menonton film yang diangkat dari novel legendaris itu.

"Lihat Hanung Bramantyo menggandeng Iqbaal dan Mawar, anak muda semua, saya senang banget," ujar Reza dilansir Kumparan pada Senin (20/8). "Mudah-mudahan mereka memberikan magnet buat yang muda bisa berbondong-bondong nonton "Bumi Manusia'."


Alasan serupa juga sempat diungkapkan Hanung kala ditanya soal alasannya memilih Iqbaal. Minke yang digambarkan berumur 20 tahunan menjadi salah satu faktor yang memantapkan Hanung memilih pemeran Dilan dalam "Dilan 1990" tersebut.

Meski enggan berkomentar banyak soal sosok Iqbaal di matanya, namun Reza mengungkapkan kebahagiaannya karena karya masterpiece Pramoedya tersebut akhirnya difilmkan. Menurut Reza, anak-anak muda perlu banyak tahu tentang siapa Pramoedya dan bagaimana "Bumi Manusia" sebenarnya.

"Karena penting banget untuk anak-anak muda bisa tahu siapa Pramoedya Ananta Toer, apa karyanya," tutur Reza lagi. "Dan 'Bumi Manusia' adalah salah satu karya sastra terbaik yang pernah ada dan itu salah satu bacaan wajib di universitas dunia.”

Reza juga percaya apabila Hanung dapat menggarap film "Bumi Manusia" dengan baik. "Saya yakin bahwa 'Bumi Manusia' bisa jadi film yang sangat baik," pungkas Reza.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru