Tampil Simpel dan Elegan, Putri Eugenie Tak Gunakan Veil di Royal Wedding
Getty Images
Selebriti

Tak gunakan veil, Eugenie tetap terlihat cantik dengan mahkota Grenville Tiara milik mendiang Queen Mother.

WowKeren - Pernikahan Putri Eugenie dan Jack Brooksbank tengah digelar hari ini, Jumat (12/10) di Kapel St George’s di Windsor Castle sejak pukul 11 siang waktu setempat. Tentunya, upacara sakral tersebut akan menjadi Royal Wedding kedua untuk tahun ini setelah pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle pada bulan Mei lalu.

Putri Eugenie sendiri tiba di Kapel dengan didampingi oleh sang ayah, Pangeran Andrew. Eugenie tampil cantik dalam balutan gaun putih model portrait-neckline rancangan Peter Pilotto dan Christopher De Vos.

Sekilas, gaun yang dikenakan oleh adik Putri Beatrice ini terlihat sederhana, seolah mengingatkan pada gaun pengantin yang dipakai oleh Meghan pada 19 Mei lalu. Meski demikian, putri bungsu Pangeran Andrew ini tetap terlihat menawan dan stunning.

Namun tak seperti kebanyakan pengantin pada umumnya, Eugenie tampak tak memakai veil untuk melengkapi tampilannya. Tentunya ini menjadi pertama kalinya dalam sejarah Kerajaan Inggris di mana seorang mempelai wanita tak mengenakan veil dalam upacara pernikahannya.


Eugenie Royal Wedding

Harpers Bazaar

Eugenie juga tampil cantik dengan mengenakan mahkota Grenville Tiara yang tersemat apik di rambutnya. Tiara tersebut merupakan milik Queen Mother, yakni ibu dari Ratu Elizabeth II.

Sebenarnya, Eugenie sendiri sudah memilih desainer gaun pengantinnya sejak ia mengumumkan kabar pernikahannya pada bulan Januari lalu. Putri berusia 28 tahun ini bertemu Piloto dan De Vos, sejak mendirikan Peter Piloto pada tahun 2007 silam. Gaun ini memiliki kerah V-neckline dari sekitar bahu hingga memanjang ke arah punggung, menunjukkan bekas luka dari operasi scoliosis yang dijalani oleh Eugenie pada usia 12 tahun.

Tentunya pemilihan Peter Pilotto dan Christopher De Vos sebagai desainer gaun pengantin ini diluar ekspektasi publik. Namun rupanya, Eugenie memang kerap bekerja sama dengan duo desainer tersebut untuk mendesain gaun yang sering dikenakan oleh anggota keluarga Kerajaan lainnya.

Sebelumnya, beberapa label ternama digadang-gadang bakal merancang gaun ini. Mulai dari Erdem yang dianggap sebagai salah satu merek favorit sang putri. Label tersebut juga menjadi langganan Kate Middleton, Duchess of Cambridge. Sedangkan label lainnya adalah Vivienne Westwood, di mana Eugenie mengenakan gaun rancangan rumah mode tersebut untuk menghadiri pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton pada tahun 2011 silam.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel