Lagu 'Island' Winner Terang-Terangan Diplagiat Duo Musisi Asal Kazakhstan, Fans Ngamuk
Musik

Fans memanggil bos YG agar mengambil tindakan hukum terkait plagiat ini.

WowKeren - Kasus plagiat lagu K-Pop kembali terjadi. Kali ini, yang menjadi korbannya adalah Winner (II) yang lagunya diplagiat oleh dua musisi asal Kazakhstan.

Duo musisi asal Kazakhstan itu awalnya membagikan cuplikan audio lagu mereka yang berjudul "Sweet Girl". Namun, banyak aspek dari lagu itu yang sangat mirip dengan "Island" milik Winner mulai dari intro hingga melodinya.

Audio "Sweet Girl" yang dibagikan di Instagram itu pun langsung dibanjiri komentar kemarahan fans K-Pop. Selain mengamuk, fans juga "memanggil" bos YG Entertainment, Yang Hyun Suk agar mengambil langkah hukum terkait hal ini.

"Ini jelas lagu milik Winner," tulis seorang fans. "Tolong hentikan plagiat ini. Itu bukan beat ataupun melodi kalian. Kalian bahkan gak mencoba melakukan aransemen. Ini tindakan gak sopan bagi komposer aslinya dan ini ilegal @fromyg," imbuh fans lain.


"Ini properti berhak cipta milik Winner dan YG Entertainment," sambung fans lain. "Hei @fromyg, kalian harus melakukan sesuatu untuk orang-orang ini," lanjut fans lain. "Ini lagu Winner. Apa kalian sudah mendapat izin atau hal lainnya? Tolong berikan kami penjelasan," pungkas fans lainnya.

Sementara itu, dua musisi asal Kazakhstan itu hingga kini masih bungkam terkait tudingan plagiat ini. Sedangkan pihak YG Entertainment juga belum memberikan respon terkait aduan para fans tersebut.

(wk/amal)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait