Ingin Kembangkan Bisnis, Prilly Latuconsina Kejar Setoran Bangun Rumah Impian
WowKeren/Fernando
Selebriti

Tak heran, jika tahun ini Prilly Latuconsina akan semakin sibuk dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

WowKeren - Prilly Latuconsina merupakan salah satu artis muda berbakat Tanah Air. Tak hanya aktif dalam dunia akting, Prilly juga menjajal dunia musik. Bahkan, di usianya yang masih 22 tahun, ia sudah mempunyai bisnis sendiri.

Meskipun disibukkan dengan segudang aktivitas, Prilly tidak mengabaikan pendidikan dan masih kuliah di salah satu universitas swasta di Jakarta. Kesibukannya tersebut, mau tak mau membuat Prilly harus pintar-pintar membagi waktu.

Kekasih Maxime Bouttier ini mengaku sempat kewalahan mengatur jadwalnya. Apalagi, ia juga harus mengerjakan tugas kuliah dan mengikuti ujian semester.

"Di mobil ngerjain tugas, memanfaatkan kemacetan Jakarta dengan hal yang positif, ya ngerjain tugas di di mobil," kata Prilly saat ditemui di kawasan Setiabudi (11/1). "Aku juga selesaikan tugas, jadi semua deadline sudah tenang."

Memasuki tahun baru 2019, Prilly mengaku masih tetap sibuk. Ia mengungkapkan sudah mendapat banyak tawaran syuting film dan proyek lainnya. Terlebih lagi, kuliahnya sudah masuk semester empat. Tak heran, jika tahun ini akan sama sibuknya dengan tahun-tahun sebelumnya.


"2019 ini sudah ada schedule-nya akan syuting film apa. Totalnya rahasia, pokoknya lumayanlah," ungkap Prilly. "Aku enggak mungkin bisa ngapa-ngapain sebelum bisa mengerjakan semua itu. Kuliah juga masuk semester 4 dan 5, pasti ada magang dan tugas. Jadi, kerja tetap, pendidikan tetap."

Tak hanya itu, Prilly juga berencana untuk mengembangkan bisnis miliknya. Seperti diketahui, Prilly memiliki bisnis kuliner kue artis dan membuka sebuah tempat makan. Prily bahkan merambah bidang fashion dengan merilis clothing line.

"Aku pengin develop bisnis-bisnis aku lagi supaya makin besar lagi. Karena kan bisnis aku masih setahun-dua tahun," kata Prilly. Setahun-dua tahun tuh istilahnya baru perkenalan lah. Waktunya kita untuk develop terus sampai bisnisnya menjadi besar."

Keputusan Prilly untuk terjun ke dunia bisnis tersebut bukan tanpa alasan. Pemain film "Danur" ini mengatakan bahwa ia ingin segera menyelesaikan pembangunan rumah impiannya. Alhasil, ia harus giat bekerja untuk kejar setoran.

"Di pertengahan 2019 udah akan jadi rumahnya. (Membangun rumah) salah satu mimpi aku yang udah tercapai," tutur Prilly. "Jadi, sisanya (uang) nanti tinggal dibelanjain apa kek, gitu."

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru