Banjir Penghargaan Internasional, Film 'Kucumbu Tubuh Indahku' Segera Tayang di Indonesia
Fourcolours Films
Film

'Kucumbu Tubuh Indahku' juga sukses membawa Garin Nugroho sebagai sutradara terbaik Festival Film Tempo 2018.

WowKeren - Sutradara kondang Garin Nugroho telah lama mengumumkan film terbarunya bertajuk "Kucumbu Tubuh Indahku". Kendati sudah mengikuti berbagai festival film di luar negeri, "Kucumbu Tubuh Indahku" masih belum juga tayang di bioskop-bioskop Tanah Air.

Namun, penantian penggemar akhirnya terjawab sudah. Ditemui di Balai Resital Kertanegara, kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Garin memastikan bahwa "Kucumbu Tubuh Indahku" akan tayang di bioskop pada Maret tahun 2019 ini.

Sebelum resmi dirilis di bioskop, Garin mengumumkan bahwa penonton dapat menyaksikan film garapannya tersebut di Festival Film yang digelar Plaza Indonesia. Garin berharap para pecinta film ikut meramaikan Festival Film tersebut.


"Februari ada di Festival Film Plaza Indonesia," ujar Garin dilansir detikHOT pada Selasa (5/2). "Nanti nonton juga di sana yah baru Maret ke bioskop ya."

"Kucumbu Tubuh Indahku" diangkat dari kisah warok dan gemblak yang berasal dari Jawa Timur. Dengan judul bahasa Inggris "Memories of My Body", film yang kuat akan sisi kemanusiaan ini meraih banyak penghargaan di festival film Mancanegara.

Penghargaan-penghargaan tersebut yakni Cultureal Diversity Award (UNESCO) lewat Asia Pacific Screen Award 2018, Bisato D'Oro Award lewat Venice Independent Film Critic 2018, serta Best Film lewat Festival Des 3 Continents Prancis. Garin Nugroho juga terpilih sebagai Sutradara Terbaik di Festival Film Tempo 2018 berkat film "Kucumbu Tubuh Indahku" tersebut.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru