Fauzi Baadilla Kesal dan Copot Poster Jokowi-Ma'ruf, Ungkap Alasan Ini Tuai Pro-Kontra
Instagram/fauzibaadilla__
Selebriti

Fauzi Baadilla merekam aksi mencopot poster capres dan cawapres tersebut serta mengunggahnya di Instagram.

WowKeren - Unggahan di Instagram aktor Fauzi Baadilla menggegerkan publik baru-baru ini. Dalam video unggahannya, Fauzi terlihat kesal melihat poster capres-cawapres Joko Widodo dan Ma'ruf Amin ditempel sembarangan di depan rumahnya tanpa izin.

Oleh sebab itu, Fauzi mencopot poster pasangan capres dan cawapres nomor 1 tersebut dan merekam aksinya. Fauzi juga mengomel mengenai cat tembok depan rumahnya yang rusak akibat ditempeli poster tersebut.

"Sembarangan main asal tempel depan rumah gue. Beh!" ujar Fauzi dalam video yang diunggah pada Senin (6/3). "Kalo mau tempel sesuatu di rumah gue .. ijin dulu..jgn seenaknya.. gue suruh cat ulang mau lo ? tulisnya pada keterangan foto.

Video Fauzi tersebut menuai pro-kontra warganet. Banyak warganet yang menuding Fauzi sengaja menempel dan mencopot poster tersebut untuk mengundang sensasi. Apalagi, Fauzi diketahui sebagai calon anggota legislatif dari partai yang mengusung capres-cawapres nomor urut 2.

"Alahhh paling itu pasang sendiri tempel sendiri trs koar koar wkwkwk," komentar akun @logika.seha***. "Bener, orang gampang banget dicopot," tulis akun @dendy_***.

"Kalau itu benar harus izin punya rumah pakai adab kalau mau berbuat di halaman atau dalam rumah orang ya bang," sahut akun @frans.umar***. "Wkwkwkwk mantapp sekalian yang dipinggir2 jalan bang aku bantuin," balas akun @ipan***.

(wk/nere)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait