NU'EST Rilis Teaser MV Comeback 'BET BET', Visual Bak Pangeran Jadi Rebutan Fans
Instagram/nuest_official
Musik

Selain terkesima dengan konsep bagai negeri dongeng, para penggemar sepertinya juga salah fokus terhadap ketampanan para anggota NU'EST yang terlihat seperti pangeran sungguhan.

WowKeren - Para fans NU'EST kini tampaknya sedang berbahagia. Pasalnya mereka akan segera melihat penampilan NU'EST dengan format lengkap kembali. Usai Hwang Minhyun menyelesaikan kontrak dengan Wanna One, NU'EST akan kembali beraktivitas dengan 5 anggota.

Sebelumnya, JR cs berpromosi dengan format 4 anggota dengan nama NU'EST W. Hal itu dikarenakan salah satu anggotanya, Minhyun tengah tergabung dengan grup besutan "Produce 101 Season 2" bernama Wanna One.

Untuk memperingati kembali bersatunya NU'EST, para anggota akan segera menyapa penggemar dengan melakukan comeback. Untuk comeback kali ini, Aron cs akan merilis album yang bertajuk "Happily Ever After".

Sebelumnya Pledis Entertainment selaku agensi yang menaungi NU'EST telah merilis tracklist untuk album tersebut. Dalam tracklist terlihat Ren cs akan membawakan total 7 lagu baru yang berjudul "Segno", "BET BET", "Bass", "Talk About Love", "Different", "Fine" dan "Universe". Lagu yang berjudul "BET BET" dipercaya sebagai lagu utama album ini.

Kali ini agensi telah merilis tease MV untuk lagu utama mereka," BET BET". Seperti yang terlihat dalam teaser, sepertinya konsep NU'EST ini terinspirasi dari cerita pangeran di negeri dongeng. Terlihat para anggotanya nampak bingung memilih antara pil merah atau pil biru.


Selain terkesima dengan konsepnya, para penggemar sepertinya juga salah fokus terhadap visual para anggota NU'EST. Mereka memuji visual tampan para anggota NU'EST ini yang terlihat seperti pangeran negeri dongeng asli.

"Kalau ditanya bagaimana caranya mengenali NU'EST, aku akan menjawab visual mereka yang sangat tampan dan selalu terlihat kaya," ujar fans. "Ketampanan nasional, Kim Jonghyun (nama asli JR) selalu tampan dari awal hingga akhir," sahut fans lain. "Wajah Ren Terlihat seperti keluar dari komik Jepang," ungkap salah satu fans.

"17 detik menyaksikan teaser ini dan aku sudah bermusuhan dengan sepupu ku karena memperebutkan Minhyun," ujar fans lain. "Bagaimana rasanya bangun tidur lalu bercermin dan melihat wajah tampan seperti itu," sahut fans.

Menurut agensi sendiri, "Happily Ever After" akan dijadwalkan rilis pada 29 April mendatang. Selain itu, grup ini juga baru saja merampungkan konser pertama di tahun 2019 yang bertajuk "Segno". Namun sayang sekali, Aron terpaksa harus absen dalam beberapa pertunjukan karena sedang masa pemulihan dari cidera bahu.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru