Meisya Siregar Enggan Disebut Hijrah Meski Sudah Mantap Berhijab, Singgung Soal Cicilan
WowKeren/Fernando
Selebriti

Meisya Siregar mengaku masih berat menyandang status sebagai artis yang sedang hijrah. Istri Bebi Romeo ini lebih senang dianggap sedang belajar agama, ketimbang hijrah.

WowKeren - Meisya Siregar baru saja mengambil keputusan besar dalam hidupnya. Sudah terpendam sejak 8 tahun lalu, Meisya akhirnya mantap memutuskan untuk berhijab pada 10 hari terakhir bulan Ramadan. Ia sempat berdoa selama bulan Ramadan agar dikuatkan hatinya untuk segera berhijab.

"10 hari terakhir Puasa (mulai berhijab). Aku udah selalu bilang, ini keinginan yang terpendam udah dari umrah aku yang pertama 8 tahun yang lalu. Terus umrah kemarin, satu tahun yang lalu juga kepengin lagi," kata Meisya ditemui WowKeren di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (18/6). "Dan kebetulan Ramadan kemarin aku minta, berdoa terus setiap habis salat untuk memantapkan hati lah ya. Supaya enggak berubah lagi."

Lebih lanjut Meisya mengaku belum bergabung dalam pengajian apapun selama memutuskan untuk berhijab. Istri Bebi Romeo ini hanya menggelar pengajian sekedarnya setiap malam Jumat selama bulan Ramadan kemarin. Kendati begitu, bukan berarti Meisya enggan mengikuti pengajian tertentu seperti kebanyakan artis belakangan ini.

"Sampai detik ini aku belum pernah ikut kajian apapun. Sampai detik ini aku masih, bulan Puasa kemarin alhamdulillah aku rutin setiap malam Jumat aku bikin pengajian, tausiah, ada sedikit kultum, kajian ringan-ringan lah sama buka Puasa bareng anak yatim," lanjutnya. "Jadi sampai detik ini bergabung dalam sebuah kajian itu belum sama sekali. Jadi belajar-belajar sendiri, mungkin nanti ke depannya Insya Allah."


Meisya menambahkan bahwa dirinya masih enggan disebut tengah hijrah meski sudah mantap berhijab. Pasalnya menurut artis cantik ini, hijrah merupakan sebuah hal yang berat untuk disandang. Ia menyebutkan bahwa jika sudah berhijrah maka banyak hal yang harus dihindari, seperti misalnya memakai bank swasta serta membeli barang-barang dengan metode cicilan.

"Intinya adalah di sini aku menegaskan ini bukan bentuk hijrah aku. Bukan apa ya, bentuk hijrah aku, aku bilang sama orang-orang gue sudah hijrah. Karena hijrah itu berat," tegasnya. "Hijrah itu kita enggak boleh lagi nabung di bank swasta, kita enggak boleh lagi nyicil. Nyicil rumah atau mobil, pokoknya apapun bentuk cicilan leasing itu sebenarnya kan menyalahi syariat Islam. Jadi kalau ditanya aku berhijrah? Aku belajar, aku lebih seneng menempatkan kata-katanya tuh sedang belajar."

Meisya juga mengaku masih belum siap memakai pakaian syar'i dalam kesehariannya. Ia merasa hal tersebut masih berat dan perlu proses untuknya berubah menjadi tampil lebih syar'i. Lebih lanjut, Meisya menambahkan bahwa sang suami selalu berpesan kepadanya untuk tak merasa lebih unggul dalam agama setelah menutup auratnya dengan berhijab.

"Aku paling enggak seneng, maksudnya gini loh, orang mengidentikan bahwa orang kalau sudah berhijab itu jauh lebih mulia atau lebih baik dari yang lain, lebih pintar, lebih hebat," tegasnya. "Itu yang Bebi selalu tekenin sama aku. 'Jangan bilang kamu sudah naik kelas, enggak, kamu tuh masih belajar, kita semua masih belajar'. Pelan-pelan aja, natural aja."

(wk/nur2)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru