Bos Marvel Bicara Soal Casting Iron Man, Sempat Duga Robert Downey Jr. Bawa Nasib Sial
Film

Di masa tersebut, RDJ memang bukanlah seorang aktor dengan karier cemerlang. Ia sulit masuk sebagai aktor kelas atas karena kecanduan narkoba hingga statusnya sebagai mantan narapidana.

WowKeren - Tentunya tak berlebihan jika Robert Downey Jr. disebut sebagai pionir yang membawa Marvel Studios mencapai kejayaan. Pasalnya film pertama Marvel Studios yang dibintanginya, "Iron Man", menuai sukses besar saat dirilis pada 2008 silam. Hingga kini, ada sekitar 22 film superhero yang sudah dirilis Marvel Studios dalam kurun waktu 10 tahun belakangan.

Meski demikian, aktor yang kerap dipanggil RDJ ini rupanya tak mendapatkan peran sebagai superhero dengan nama asli Tony Stark tersebut dengan mudah. Bahkan waktu terpilih untuk memerankan karakter ini, banyak yang ragu jika keputusan pihak studio untuk merekrut RDJ akan membuahkan kesuksesan.

Belum lama ini, Kevin Feige selaku bos Marvel Studios bicara langsung soal audisi RDJ. Ia menyebut bahwa terpilihnya sang aktor merupakan pertaruhan besar, bahkan berpotensi membawa Marvel Studios menuju nasib sial.

"Mengaudisi dia (RDJ) adalah keputusan pertama yang aku buat. Kami tahu, hal ini (memilih RDJ) akan menjadi besar (sukses) atau mungkin justru membawanya terjun menjadi sebuah wadah sampah terbesar (sial)," ungkap Kevin Feige.


Sebelumnya, casting director Marvel Studios, Sarah Finn, juga pernah buka suara soal audisi RDJ. Sarah mengenang saat ia pertama kali mengaudisi aktor "Sherlock Holmes" itu untuk mengambil peran sebagai Iron Man.

Sarah Finn mengatakan bahwa sutradara Jon Favreau adalah orang yang sangat menginginkan RDJ melakukan casting sebagai Iron Man. Sarah mengklaim bahwa saat itu semua orang merasa ragu, hingga akhirnya ia kemudian meminta untuk melakukan sebuah screen test alias uji layar.

Tentunya keraguan akan terpilihnya RDJ ini muncul lantaran di masa tersebut ia bukanlah seorang aktor dengan karier cemerlang. Ia tersandung sejumlah masalah dan sulit masuk sebagai aktor kelas atas karena kecanduan narkoba hingga statusnya sebagai mantan narapidana.

Hal tersebut membuat Marvel Studios melakukan suatu pertaruhan besar-besaran. Apalagi "Iron Man" merupakan film pertama mereka. Belum lagi sejumlah nama aktor kondang lain yang saat itu lebih dijagokan untuk memerankan Iron Man, seperti Hugh Jackman, Tom Cruise, serta Nicolas Cage.

"Itu pilihan yang tidak terduga," tutur Sarah Finn. "Downey pada akhirnya setuju untuk melakukan uji layar dari wajahnya padahal saat itu kami belum menentukan film apa yang akan ia bintangi."

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait