Puteri Indonesia 2020: Kalista Iskandar Dibela Tim Penanya Bambang Soesatyo
Instagram/kalistaiskandar
Selebriti

Bambang Soesatyo selaku tim penanya di Puteri Indonesia 2020 turut memberikan apresiasi kepada Kalista Iskandar yang dianggap grogi saat menyebutkan Pancasila.

WowKeren - Malam Grand Final "Puteri Indonesia 2020" telah digelar pada Jumat (6/3) malam. Ajang kecantikan tersebut menunjuk peserta asal Jawa Timur bernama Rr Ayu Maulida Putri sebagai juaranya.

Meski begitu, momen saat Kalista Iskandar yang merupakan perwakilan dari Sumatera Barat saat menjawab pertanyaan dewan juri di babak 6 besar justru lebih banyak menuai sorotan. Dalam kesempatan tersebut, Kalista tak berhasil menyebutkan kelima sila Pancasila dengan lancar hingga dituding tak hafal.

Kejadian tersebut kini menuai beragam respon dari warganet hingga rekan artis. Dan baru-baru ini, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo selaku tim penanya di acara tersebut turut buka suara.

Pria yang akrab disapa Bamsoet tersebut memberikan pembelaan kepada Kalista. "Dia hafal Pancasila, hanya grogi saja," ujar Bamsoet dilansir dari Detik.com, Sabtu (7/2).


Bamsoet lantas menyampaikan alasannya mengapa pertanyaan perihal sila Pancasila tersebut dilontarkan. Bamsoet beranggapan bahwa Pancasila adalah ideologi negara Indonesia sehingga wajib untuk diketahui.

"Puteri Indonesia adalah duta Indonesia di kancah internasional," tambah Bamsoet. "Sebagai duta bangsa harus paham dan hafal atas sila-sila yang terkandung dalam Pancasila sebagai ideologi bangsa dan dasar negara."

Seperti diketahui, Kalista menjadi perbicangan publik lantaran tak bisa menjawab pertanyaan dari Bamsoet soal kelima sila di Pancasila. Meski begitu, Bamsoet memberikan apresiasi kepada Kalista.

"Kita beruntung memiliki Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara. Pertanyaan saya adalah, apakah Kalista hafal lima sila yang terkandung dalam Pancasila?" demikian kata Bamsoet saat memberikan pertanyaan kepada Kalista. "Terimakasih Kalista, anda layak menang," tambahnya lagi usai Kalista menjawab pertanyaannya.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel