Gantikan Sang Ayah, AHY Resmi Jadi Ketua Umum Partai Demokrat
Instagram
Nasional

AHY berharap dengan dirinya menjabat sebagai Ketum, bisa membangkitkan semangat kebersamaan para kader guna memperkuat Demokrat selama lima tahun ke depan.

WowKeren - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) telah resmi ditetapkan sebagai Ketua Umum Partai Demokrat periode 2020-2025 pada acara Kongres V Partai Demokrat yang digelar pada Minggu (15/3) di Jakarta. Dalam pidatonya yang pertama sebagai Ketum, ia mengaku terharu.

"Hati saya bergetar. Tak kuasa meneteskan air mata karena terharu," kata AHY. "Terharu melihat semangat yang luar biasa hari ini."

Adapun putra sulung SBY tersebut terpilih sebagai Ketum secara aklamasi. Ia memperoleh dukungan suara lebih dari 70 persen dari Dewan perwakilan Daerah dan Dewan Pimpinan Cabang. "Iya benar sudah terpilih (secara aklamasi)," ucap politikus Partai Demokrat, Jansen Sitindaon, dilansir Kumparan, Senin (16/3).

Kembali ke AHY, ia pun tak lupa menyampaikan terima kasih kepada SBY yang telah memimpin Demokrat selama 2015-2020. "Dengan hati yang tulus tentu saya mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Ketua Umum pada masa bakti 2015-2020 yang juga sekaligus panutan kita, Bapak kita, mentor kita, panutan di partai ini, Bapak SBY Presiden RI ke-6," ujar AHY.


Dengan terpilihnya dirinya menjadi Ketum Demokrat yang baru, ia berharap bisa membangkitkan semangat kebersamaan para kader guna memperkuat Demokrat selama lima tahun ke depan. Di depan para hadirin, ia mengingatkan pentingnya berjuang secara bersama-sama.

"Saya merasa sangat terharu ketika ternyata semangat itu dibawa ke ruangan ini, di Kongres V Partai Demokrat," lanjut AHY. "Mohon sekali lagi kita mewujudkan harapan besar karena tidak ada yang bekerja dan berjuang sendirian."

Lebih jauh, ia meminta SBY untuk tetap berada di kepengurusan partai. Ia ingin agar sang ayah mau menerima tawaran menjabat sebagai Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat.

"Dan terima kasih kepada Pak SBY, agak deg-degan karena pasti tanya agak lama jawabnya, apakah berkenan menjadi Ketua Majelis Tinggi Partai?" tutur AHY. "Tetapi Alhamdulillah Bapak berkenan untuk berada tetap di rumah besar ini menjadi orang tua untuk kita semua."

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru