Simak Trailer Film Baru Netflix 'The Willoughbys', Siap Temani Momen Social Distancing
YouTube
Film

Film yang siap dirilis pada tanggal 22 April ini diadaptasi dari buku karya Lois Lowry, yang menceritakan mengenai tingkah nakal anak-anak keluarga Willoughby.

WowKeren - Dampak wabah virus corona (COVID-19) bagi industri perfilman tampaknya tak memberikan banyak pengaruh pada raksasa streaming Netflix. Memanfaatkan platform digital, sudah tentu film-film Netflix menjadi yang paling dinantikan selama menemani masa social distancing.

Memanfaatkan momen ini, Netflix rupanya baru saja merilis trailer untuk salah satu proyek film animasi terbaru mereka, "The Willoughbys". Dikemas sebagai film komedi, cuplikan perdana "The Willoughbys" ini menampilkan tingkah lucu nan menggemaskan sekelompok anak nakal yang berusaha menyingkirkan orangtua mereka.


Film yang siap dirilis pada tanggal 22 April ini merupakan sebuah adaptasi dari buku karya Lois Lowry. Buku tersebut menceritakan mengenai anak-anak keluarga Willoughby yang percaya bahwa mereka akan lebih baik membesarkan diri sendiri tanpa orangtua.

Anak-anak keluarga Willoughby membuat rencana licik untuk mengirim orangtua mereka pergi berlibur. Keempat bersaudara ini kemudian memulai petualangan seru mereka sendiri untuk belajar bagaimana mengadaptasi nilai-nilai kehidupan mereka ke dunia kontemporer dan kemudian belajar untuk menemukan makna keluarga yang sebenarnya.

Film animasi ini akan driamaikan oleh berbagai pengisi suara keren. Di antaranya adalah Alessia Cara sebagai Jane, Will Forte ("Scoob!") sebagai Tim, Vincent Tong ("Sausage Party") sebagai the Barnabys, Ricky Gervais ("The Little Prince") sebagai Cat, Maya Rudolph ("Big Hero 6") sebagai Nanny, Terry Crews ("Cloudy With a Chance of Meatballs 2") sebagai Comander Melanoff, Martin Short ("Frankenweenie") sebagai sang Ayah dan Jane Krakowski ("Open Season") sebagai sang Ibu.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terbaru