Glenn Fredly Meninggal Dunia, Dewi Persik Nangis Tak Bisa Wujudkan Rencana Ini
Instagram/dewiperssik16
Selebriti

Dewi Persik turut menunjukkan rasa duka saat mengetahui Glenn Fredly telah meninggal dunia. Rupanya Depe dan Glenn sempat merencanakan sebuah proyek bersama.

WowKeren - Tak hanya menjadi musisi legendaris, sosok Glenn Fredly memang dikenal ramah dan murah senyum. Kini, banyak yang merasa berduka karena kehilangan sosok pelantun lagu "Akhir Cerita Cinta" tersebut.

Salah satunya adalah Dewi Persik yang pernah berkolaborasi dengan Glenn lewat lagu "Hikayat Cintaku" di tahun 2008 tersebut. Melalui akun Instagram miliknya, penyanyi dangdut yang akrab disapa Depe tersebut mengunggah foto-foto saat ia manggung dengan Glenn.

Depe pun mengucapkan belasungkawa serta merasa terkejut karena Glenn meninggal dunia pada Rabu (8/4). Rupanya Glenn sempat berjanji untuk mengisi konser Depe yang akan digelar pada 7 Agustus mendatang.

"Innalillahi wainnailaihirojiun.... turut berbelasungkawa kak @glennfredly309 gone too soon legend (emoji menangis)," tulis Depe di bagian keterangan Instagram. "Agustus tgl 7 kmu janji mau nemani aku konser tapi (emoji menangis)....."


Lebih lanjut, Depe juga menuliskan pesan untuk Glenn yang akan terus dikenang oleh masyarakat Indonesia. Depe pun mendoakan suami Mutia Ayu tersebut agar mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan.

"Padahal tgl itu aku ikut berdasarkan request dari kamu sendiri kak (emoji menangis), tapi Allah berkehendak lain.... karyamu akan selalu didengar dari dulu hingga nanti...," sambung Depe. "Selamat jalan kak .. semoga engkau mendapatkan tempat yg terbaik disisi Allah amin #ripglendfredly #hikayatcintaku."

Kabar meninggalnya Glenn pun membuat para netter turut berduka. "Suka bgt lagu nya yg ka dewi dan alm glenn duet # semoga di tempat kan di sisi allah swt amin," komentar akun @tari_mirza. "Pdhal dia bkal ada di konser mami nanti kann, sabarr ya kak," sahut akun @sllvya.

Sementara itu, Glenn diketahui meninggal dunia akibat menderita penyakit meningitis atau radang selaput otak pada Rabu (8/4), sekitar pukul 18.00 WIB di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati, Jakarta Selatan. Jenazah penyanyi yang wafat di usia 44 tahun tersebut akan dimakamkan secara tertutup di TPU Tanah Kusir pada hari ini, Kamis (9/4).

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait