Chand Kelvin Ngaku Pasrah Batal Raih Gelar S2 Gara-gara Wabah Virus Corona
Instagram
Selebriti

Chand Kelvin membagikan cerita soal kerugian yang ia alami akibat wabah virus Corona. Chand rupanya harus rela menunda lulus S2 karena situasi yang tidak mendukung.

WowKeren - Wabah virus Corona yang melanda dunia telah membawa berbagai kerugian untuk kehidupan masyarakat. Keadaan perekonomian kacau hingga proses pendidikan yang mengalami kendala adalah salah satunya. Hal itu rupanya juga dirasakan oleh Chand Kelvin.

Chand Kelvin rupanya harus menerima kenyataan pahit soal pendidikan S2 nya yang terganggu akibat pandemi Covid-19. Aktor berusia 35 tahun itu rencananya akan mengikuti wisuda pada bulan November yang akan datang. Tapi apa daya, Chand kini bahkan tak bisa melakukan bimbingan untuk tesisnya.

Chand sendiri diketahui menempuh pendidikan S2 di Malaysia. Chand mengungkap bahwa sebenarnya pada bulan April ini ia akan terbang Malaysia untuk melakukan bimbingan. Tapi tentu saja rencana tersebut harus gagal lantaran negara tetangga itu kini sudah menerapkan lockdown untuk mencegah penyebaran Covid-19.


"Saya juga ada kuliah S2, seharusnya bulan April ini saya terbang ke Malaysia untuk bimbingan tesis, karena bulan November ini insyaAllah saya kan akan wisuda S2. Cuma karena ada wabah seperti ini dan Malaysia juga lagi di lockdown semuanya ke hold," kata Chand Kelvin pada Rabu (29/4) dilansir dari Suara.com.

Chand Kelvin pun mengaku tak bisa berbuat apa-apa mengenai kondisi pandemi Covid-19 yang saat ini tengah melanda sejumlah negara. Pemain film "Taman Lawang" itu pun akhirnya cuma bisa pasrah menerima apa yang sudah ditakdirkan Tuhan.

Menurut Chand, dalam kondisi seperti saat ini yang penuh kekhawatiran, penting untuk menjadi positif dan selalu bersyukur dalam setiap keadaan. Chand yakin bahwa di balik ujian yang saat ini dialami masyarakat, pasti akan selalu ada hikmah untuk dijadikan pelajaran.

"Jadi ya kita nikmati aja deh apa yang dikasih sama Allah. Asal kita bersyukur, asal kita tetap menjaga yang namanya keimanan kita dan juga ketakwaan kepada Allah SWT," pungkas Chand Kelvin.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait