Raditya Dika Unggah Foto Sang Putri Malah Tuai Rasa 'Kesal' Anissa Aziza, Ada Apa?
Instagram
Selebriti

Raditya Dika belum lama ini merayakan ulang tahun sang putri yang pertama. Raditya pun mengunggah momen bahagia tersebut di laman akun Instagram-nya malah tuai rasa kesal sang istri, Anissa Aziza.

WowKeren - Interaksi antara pasangan suami-istri Raditya Dika dan Anissa Aziza selalu berhasil menyita perhatian publik. Belum lama ini, Anissa memberikan komentar di unggahan terbaru milik sang suami.

Radit tampak membagikan potret menggemaskan sang putri, Alinea Ava Nasution saat merayakan ulang tahun pertamanya. Sang putri tampak lucu dalam balutan dress berwarna merah muda sambil ditemani kue yang berada di sampingnya. "Seneng amat lagi ulang tahun.." tulis Radit pada Rabu (6/5) lalu.

Setelah melihat unggahan Radit, Anissa melayangkan rasa kesalnya terhadap sang suami di kolom komentar. Anissa merasa didahului oleh Radit saat membagikan momen lucu ulang tahun pertama sang putri.

"Cara curi start posting dluan: Bilang ke istri kalo besok baru mau posting. Tp nyatanya...." kata Anissa.


Komentar Anissa langsung mendapatkan respons dari netizen. Mereka mengaku terhibur dengan komentar yang dibutuhkan oleh Anissa. Tak sedikit pula yang mengaku suka dengan kedua pasangan selebriti tersebut lantaran dianggap selalu lucu.

Raditya Dika Unggah Foto Sang Putri Malah Tuai Rasa \'Kesal\' Anissa Aziza, Ada Apa?

Instagram

"@raditya_dika the war has been begin," kata salah satu netter. "@anissaaziza permasalahan keluarga ini kalau gak rebutan konten ya gini," ucap netter lain. "@anissaaziza kirain cuma rebutan konten aja rebutan posting juga ternyata," tambah netter lain. "Tapi emang sii ya di postingn bang radit pasti yg alea cangtip keknya mama nisa kebagian sisanya aj dasar jahat bang radit ni," timpal netter yang lain.

Sementara itu, Radit sebelumnya sempat merasa bingung saat memikirkan tempat lahiran anak keduanya di tengah pandemi virus corona. Bahkan Radit mencari efek virus Covid-19 bagi ibu hamil.

"Jadi pas dia ngomong, di kepalaku langsung, 'Ini anak lahirnya di mana'. Karena sudah terbiasa membuat plan, begitu dia ngomong langsung, 'Ini di tengah pandemi, mau lahir dimana'. Opsi lahir di rumah, klinik, RSIA udah aku jembreng di kepala," ungkap Radit.

"Aku cara paling mudah menghilangkan ketakutan adalah dengan ilmu pengetahuan. Malam-malam setelah (Anissa) ngabarin, aku baca semua jurnal, artikel, video medikal tentang efek Covid terhadap ibu hamil. Semakin banyak info, semakin enggak takut dan bisa nenangkan istri," tandas Radit.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru