Atasi Jerawat Hingga Cegah Penuaan Dini, Ini 8 Manfaat Menakjubkan Teh Hijau Untuk Kecantikan
Lifestyle

Teh hijau dapat digunakan sebagai perawatan kecantikan alami karena beragam manfaat yang dimilikinya. Lantas, apa saja sih manfaat teh hijau untuk kecantikan? Simak informasinya berikut ini.

WowKeren - Teh hijau memiliki segudang manfaat untuk kecantikan. Hal ini dikarenakan teh hijau mengandung antioksidan, antibakteri dan antiinflamasi yang berkhasiat baik untuk kesehatan kulit wajah.

Karena itulah tak heran jika saat ini ada banyak produk perawatan wajah yang menggunakan teh hijau sebagai bahan dasarnya. Selain mendapatkan manfaatnya dari skincare, tak ada salahnya untuk meracik sendiri teh hijau sebagai masker agar lebih aman dan alami.


Cara meraciknya sangat mudah. Pertama, campurkan 1 sendok teh bubuk teh hijau, 1 sendok teh madu dan air secukupnya lalu aduk sampai rata. Aplikasikan campuran tersebut di seluruh wajah yang telah dibersihkan lalu diamkan selama 10-15 menit. Terakhir, bilas wajah dengan air hingga bersih.

Jika kamu melakukan perawatan ini secara rutin, ada beberapa manfaat menakjubkan yang akan kamu dapatkan. Penasaran apa sajakah itu? Berikut informasi lengkapnya.

(wk/eval)

1. Mengatasi Jerawat dan Kulit Berminyak


Mengatasi Jerawat dan Kulit Berminyak

Teh hijau memiliki sifat antioksidan, antimikroba dan antiperadangan yang ampuh mengatasi jerawat dan kulit berminyak. Kandungan polifenol yang ada di dalamnya dapat mengurangi produksi minyak berlebih yang bisa memicu timbulnya jerawat.

Polifenol di dalam teh hijau juga mampu melawan infeksi dengan cara merusak membran bakteri. Dengan begitu, teh hijau dapat mengendalikan bakteri penyebab jerawat membandel. Menariknya lagi, kandungan tanin di dalam teh hijau juga ampuh mengecilkan pori-pori yang bisa membuat sekresi sebum berkurang.

2. Mencegah Penuaan Dini


Mencegah Penuaan Dini

Teh hijau juga berkhasiat untuk mencegah penuaan dini. Manfaat ini didapat dari kandungan epigallocatechin gallate (EGCG) di dalam teh hijau yang dapat meremajakan sel kulit mati. Sehingga EGCG dapat melawan tanda-tanda penuaan dengan cara melindungi dan memperbaiki sel kulit wajah.

Selain itu, teh hijau juga mengandung vitamin B2 yang dapat menjaga kadar kolagen dalam kulit. Sehingga kekencangan kulit akan terjaga dan wajah tampak lebih awet muda.

3. Melindungi dari Sinar UV


Melindungi dari Sinar UV

Manfaat menakjubkan teh hijau berikutnya adalah kemampuannya untuk melindungi kulit dari bahaya sinar UV. Lagi-lagi karena kandungan epigallocatechin gallate (EGCG) di dalam teh hijau yang berfungsi seperti tabir surya.

Selain itu, teh hijau juga memiliki senyawa antioksidan yang dapat mendinginkan kulit yang terbakar akibat sinar matahari. Antioksidan ini bertindak sebagai antiradang yang dapat ditimbulkan oleh paparan matahari berlebih. Untuk mendapatkan manfaat ini, kamu cukup menempelkan kantong teh hijau dingin pada kulit wajah.

4. Menurunkan Risiko Kanker Kulit


Menurunkan Risiko Kanker Kulit

Teh hijau juga dapat menurunkan risiko kanker kulit karena kandungan EGCG dan epicatechin gallate (ECG). ECG memiliki efek antioksidan yang dapat melawan radikal bebas berlebihan yang juga dikenal sebagai sel perusak tubuh. Radikal bebas juga diketahui dapat memicu berbagai penyakit termasuk kanker kulit.

Di sisi lain, efek antioksidan dari EGCG dapat memperbaiki kerusakan DNA pada sel kulit yang disebabkan karena sinar UV. Selain itu, sebuah penelitian membuktikan bahwa aplikasi teh hijau secara topikal yang disertai dengan konsumsi oral dapat mencegah perkembangan kanker yang diinduksi oleh sinar UV.

5. Mengurangi Kantung Mata dan Mata Panda


Mengurangi Kantung Mata dan Mata Panda

Kantung mata maupun lingkaran hitam di bawah mata biasanya disebabkan karena kita kurang tidur dan kelelahan. Kondisi ini tentu saja cukup mengganggu penampilan dan menurunkan rasa percaya diri. Jika kamu memiliki masalah ini, sebaiknya manfaatkan teh hijau untuk mengatasinya.

Manfaat tersebut didapat dari kandungan antioksidan di dalam teh hijau yang mampu memperbaiki pori-pori dan kondisi kulit. Untuk mendapatkan manfaatnya, cukup kompres bagian mata yang bermasalah dengan kantong teh hijau dingin.

6. Mencerahkan dan Melembabkan Kulit


Mencerahkan dan Melembabkan Kulit

Teh hijau kaya akan vitamin C yang berkhasiat untuk mencerahkan wajah. Untuk mendapatkan manfaat ini, cukup gunakan teh hijau sebagai masker secara rutin. Agar hasilnya lebih maksimal, tambahkan air jeruk lemon atau madu pada masker racikanmu. Dengan begitu, wajah akan tampak lebih bersinar dan tidak kusam.

Selain itu, teh hijau juga dapat menghidrasi dan melembabkan kulit karena kandungan vitamin E yang ada di dalamnya. Menurut penelitian yang dimuat di The Dermatologic Theraphy, partisipan yang mengoleskan teh hijau di area lengan merasa jika kulit mereka jadi lebih lembab dan kekasarannya berkurang.

7. Meredakan Kulit Kemerahan dan Iritasi


Meredakan Kulit Kemerahan dan Iritasi

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, teh hijau memiliki kandungan antioksidan yang tinggi serta sifat antiinflamasi dan antibakteri. Kedua sifat ini sangat dibutuhkan untuk mengatasi berbagai gangguan kulit.

Di antara masalah kulit yang bisa disembuhkan dengan teh hijau adalah kulit kemerahan yang mengganggu. Beberapa studi bahkan mengungkapkan jika teh hijau mampu mengatasi iritasi karena beragam masalah kulit seperti iritasi karena psoriasis, dermatitis, dan rosacea.

8. Mengangkat Sel Kulit Mati dan Kotoran


Mengangkat Sel Kulit Mati dan Kotoran

Teh hijau juga dapat kamu manfaatkan untuk mengangkat sel kulit mati dan kotoran. Caranya, gunakan teh hijau sebagai toner. Sebab dengan begitu dia akan bekerja untuk menarik kotoran, sisa makeup maupun bakteri yang tertinggal di wajah. Selain itu jika digunakan sebagai toner, teh hijau juga mampu memperkecil pori-pori dan menghidrasi kulit.

Demikian delapan manfaat teh hijau untuk kecantikan yang telah tim WowKeren rangkum untuk kalian. Simak juga artikel ini untuk mengetahui berbagai manfaat air mawar untuk kecantikan. Selain itu kalian juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui sejumlah manfaat minyak zaitun untuk kecantikan.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait