Alih-Alih Cegah Corona, 8 Kesalahan dalam Penggunaan Masker Ini Justru Bisa Membuat Virus Masuk
SerbaSerbi

Ada beberapa kesalahan yang sering dilakukan orang-orang saat menggunakan masker kain untuk melindungi diri dari virus Corona. Penasaran apa saja itu? Simak informasinya berikut ini.

WowKeren - Salah satu cara untuk meminimalisir penyebaran virus Corona adalah dengan menggunakan masker. Pasalnya, virus asal Wuhan ini mampu menular lewat droplets (cairan batuk, bersin dan air liur) dari seseorang yang terinfeksi.

Sayangnya masih banyak orang yang tanpa sadar melakukan kesalahan dalam penggunaan masker. Jika terus dilakukan, menggunakan masker akan sia-sia saja karena virus bisa masuk dengan mudah.

Karena itulah penting bagi kita untuk menghindari berbagai kesalahan saat menggunakan masker kain agar berfungsi dengan baik. Lantas, kesalahan apa saja sih yang sering dilakukan orang-orang saat menggunakan masker? Simak informasinya berikut ini.

(wk/eval)

1. Dipakai di Bawah hidung


Dipakai di Bawah hidung

Kesalahan pertama yang paling sering dilakukan orang-orang dalam penggunaan masker adalah meletakkannya di bawah hidung atau hanya menutupi area mulut. Penggunaan masker dengan cara ini tentu akan sia-sia, sebab kamu berisiko membuat orang lain sakit.

Selain melalui droplets, jika area hidung tidak tertutup masker kamu juga akan berisiko terpapar kuman, virus maupun bakteri menempel pada permukaan masker. Jika lubang hidung bergesekan dengan bagian atas masker, maka kontaminasi silang akan terjadi dari masker ke hidung.

2. Hanya Menutup Ujung Hidung


Hanya Menutup Ujung Hidung

Kesalahan berikutnya yang sering dilakukan orang-orang saat menggunakan masker adalah hanya menutup di bagian ujung hidung. Saat menggunakan masker, pastikan kamu meletakkannya di pangkal hidung, bukan di ujungnya ya.

Karena jika kamu hanya menutup ujung hidung, masker akan jadi lebih longgar. Akibatnya, akan ada celah besar di bagian atas masker yang bisa membuat udara maupun virus keluar masuk dengan bebas.

3. Dagu Terlihat


Dagu Terlihat

Membiarkan dagu masih terlihat atau tidak tertutup sempurna saat menggunakan masker juga perilaku yang keliru. Hal ini dikarenakan risiko penularan virus Corona masih bisa terjadi jika bagian dagu tidak tertutup rapat.

Dagu adalah bagian yang sangat dekat dengan mulut. Sehingga jika dagu telah terkontaminasi, virus bisa masuk dengan ke dalam tubuh melalui mulut. Karena itulah pastikan kamu sudah menggunakan masker dengan sempurna dan jangan lupa untuk menutup rapat bagian dagu.

4. Masih Terdapat Ruang Pada Masker


Masih Terdapat Ruang Pada Masker

Saat menggunakan masker kain, beberapa orang akan membiarkan sisi-sisinya mengendur atau longgar. Hal ini bertujuan agar mereka bisa bernafas dengan lebih leluasa. Padahal, kita tidak seharusnya menggunakan masker dengan cara ini.

Tujuan dari penggunaan masker sendiri adalah untuk menciptakan penghalang bagi udara sebanyak mungkin. Jika masker terlalu longgar, kamu tidak akan mendapatkan perlindungan yang sempurna. Oleh karena itu, pastikan agar sisi samping kanan, kiri, atas dan bawah masker tertutup dengan sempurna agar bisa melindungimu secara optimal.

5. Masker Sering Disentuh


Masker Sering Disentuh

Virus Corona diklaim dapat menempel di berbagai permukaan benda. Entah itu tangan, pakaian, wajah maupun benda dan bagian tubuh yang lain. Sehingga ketika masker yang kamu gunakan bersentuhan dengan bagian tubuh atau benda yang lain, risiko penyebaran virus Corona akan meningkat.

Pastikan untuk tidak membiarkan masker bersandar di leher saat kamu tidak berada di tempat umum. Kamu juga harus berhati-hati saat akan melepaskannya. Daripada menyentuh bagian depan masker, sebaiknya lepaskan masker dengan memegang ikatannya yang ada di telinga. Pastikan juga untuk mencuci tangan sebelum dan sesudah menggunakan masker.

6. Digunakan Bolak-Balik


Digunakan Bolak-Balik

Kesalahan berikutnya dalam penggunaan masker adalah digunakan bolak balik. Karena masker kain bisa digunakan berulang kali setelah dicuci, beberapa orang terkadang tidak sadar sisi mana yang digunakan sebelumnya sehingga asal memakainya saja. Bisa saja tanpa sadar dia menggunakan sisi lain yang sebelumnya berada di bagian luar.

Hal ini tentu tidak tepat, karena jika kita menggunakan sisi luar di bagian dalam, virus maupun bakteri yang tersisa di permukaan masker akan lebih mudah menginfeksi. Karena itu sebaiknya tandai bagian dalam atau luar masker kamu menggunakan bolpoin agar tidak sampai salah ya.

7. Dilepas Ketika Berbicara


Dilepas Ketika Berbicara

Berbicara dengan menggunakan masker memang tidak begitu leluasa, sehingga tak sedikit orang yang melepas maskernya saat berbicara dengan orang lain. Padahal, perilaku ini harus dihindari demi meminimalisir penyebaran virus Corona. Usahakan untuk tetap menjaga jarak dengan orang lain minimal 1 meter saat berbicara dengan mereka menggunakan masker kain.

Selain itu, pastikan juga untuk tidak melepas masker kain terlalu cepat di tempat terbuka atau tempat umum. Sebaliknya, begitu sampai di rumah segera lepas masker yang kamu gunakan dan cuci sampai bersih.

8. Masker Tidak Dibersihkan dengan Benar


Masker Tidak Dibersihkan dengan Benar

Kesalahan selanjutnya berkaitan dengan cara pembersihan masker kain yang telah digunakan. Pastikan kamu selalu mencuci sendiri masker tersebut di mesin cuci. Kalau perlu, cuci dengan air hangat untuk membunuh virus, kuman maupun bakteri yang menempel. Jika masker milikmu terlihat sangat kotor atau rusak, sebaiknya buang saja dan ganti dengan yang baru.

Demikian delapan kesalahan yang sering dilakukan dalam penggunaan masker yang telah tim WowKeren rangkum untuk kalian. Simak juga artikel ini untuk mengetahui beberapa tips mencuci pakaian agar terhindar dari virus Corona. Selain itu, kalian juga bisa menyimak artikel ini untuk mengetahui tips belanja di pasar dan setelah kembali ke rumah di tengah wabah Corona.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru