Deddy Corbuzier Kecewa Jalani Puasa Ramadan Pertama Kali Di Tengah Pandemi Corona
Instagram
Selebriti

Bulan Ramadan tahun ini menjadi pengalaman pertama Deddy Corbuzier menjalani ibadah puasa sejak memutuskan untuk menjadi mualaf pada bulan Juni 2019 lalu.

WowKeren - Bulan Ramadan tahun ini menjadi momen pertama kali Deddy Corbuzier menjalani ibadah puasa usai memutuskan menjadi mualaf pada Juni 2019 lalu. Puasa tahun ini juga tentu cukup menantang, mengingat Indonesia masih diliputi pandemi Corona.

Namun ternyata menjalani puasa di tengah pandemi Corona bukan sesuatu yang sulit bagi mantan suami dari Kalina Oktarani ini. Bukan tanpa alasan, pasalnya virus Corona memang tengah mewabah di seluruh penjuru dunia, bukan hanya Indonesia.

"Karena gini ya, kalau buat saya ya karena tertimpanya (Corona) adalah satu dunia, jadi saya tidak masalah," kata Deddy seperti dilansir dari DetikHot. "Kalau ketimpanya saya doang baru masalah, haha."


Deddy tak memungkiri ada rasa kecewa saat menjalani puasa Ramadan pertama kali, namun dengan virus Corona yang mengancam. Meski demikian, tunangan Sabrina Chairunnisa ini tetap menikmati momen Ramadan tanpa mengeluh.

"Karena satu dunia gitu ya, ya kita mau protes juga mau protes sama siapa gitu ya. Ya emang begitu Mungkin memang harus begitu," ungkap Deddy. "Jadi kecewa ya kecewa, tapi tidak terlalu kecewa karena this is not my only problem, but this is everybody's problem gitu, ya kita nikmatin aja."

Pria bertubuh atletis ini mengucap syukur puasanya berjalan lancar selama satu bulan penuh. Deddy mengungkap memang sudah terbiasa puasa karena sering melakukan program diet.

"(Puasa) Alhamdulillah," sambung Deddy. "Karena emang dulu kan diet saya emang diet puasa ya, jadi udah terbiasa dari tahunan."

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait