Agar-Agar
iStock Photo
SerbaSerbi

Ada beberapa bahan dapur yang dapat digunakan sebagai penyubur tanaman atau pupuk alami. Penasaran apa saja itu? Langsung saja yuk simak informasi selengkapnya berikut ini.

WowKeren - Agar-agar yang biasanya dikonsumsi sebagai kudapan dan melancarkan pencernaan ternyata juga dapat digunakan sebagai penyubur tanaman. Agar-agar bisa menjadi sumber nitrogen yang bagus untuk tanaman. Karena terbuat dari rumput laut dan mengandung elemen jejak, agar-agar dapat menjadi sumber makanan bagi mikroba tanah.

Untuk menggunakannya sebagai pupuk alami tidaklah sulit. Pertama larutkan satu bungkus agar-agar ke dalam air panas lalu tambahkan dengan tiga gelas air dingin. Jika sudah, tuang larutan tersebut pada tanah di sekitar tanaman secara rutin sebulan sekali. Dengan begitu, tanaman Anda akan tumbuh dengan baik dan subur.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait