Pergi Ke Solo, Jokowi Beri ‘Bisikan’ Bijak Pada Gibran Soal Pilkada 2020
Nasional

Presiden Joko Widodo baru saja berkunjung ke Solo di tengah panasnya aksi demonstrasi, ternyata sempat beri pesan kepada sang putra, Gibran soal Pilkada Serentak 2020.

WowKeren - Presiden Joko Widodo diketahui tengah melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Solo pada Rabu (7/10). Kunjungan ini dilakukan Jokowi di tengah panasnya aksi demonstrasi besar-besaran yang dilakukan buruh hingga mahasiswa untuk menolak UU Omnibus Law Cipta Kerja di sejumlah wilayah Indonesia.

Jokowi rupanya sempat menemui sang putra, Gibran Rakabuming Raka saat berkunjung ke Solo. Ia lantas memberikan pesan-pesan bijak kepada Gibran yang tengah mempersiapkan diri untuk maju bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020 sebagai Calon Wali Kota Solo.

Pesan-pesan Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut dibeberkan langsung oleh Gibran. Ia mengatakan jika Jokowi hanya memintanya untuk banyak berdoa dan banyak belajar dari para senior yang sudah lebih lama terjun dalam dunia pemerintahan.

“Banyak-banyak berdoa dan konsultasi dari para senior,” beber Gibran seperti dilansir dari Republika, Kamis (8/10). “Banyak-banyak konsultasi sama senior, menyerap masukan-masukan, wejangan-wejangan dari para senior. Itu yang paling penting.”


Gibran sendiri mengaku jika dirinya tidak terlalu memikirkan permasalahan akan menang atau kalah dalam Pilkada pada 9 Desember mendatang. Ia menegaskan jika dirinya akan legowo dan menerima apapun hasilnya.

Meski demikian, Gibran tetap optimis dapat memperoleh suara tertinggi dalam Pilwakot Solo. Bahkan, ia sangat yakin dapat memperoleh 80 persen suara dari masyarakat Solo.

”Saya menang alhamdulillah, kalah ya enggak apa-apa. Ini nanti masalahnya bukan menang kalah tapi pekerjaan rumah dan tantangan-tantangan setelah jadi,” tegas Gibran. “2021 nanti tantangannya banyak dan ini nanti butuh gotong royong dari semua pihak.”

Lebih lanjut Gibran menjelaskan mengenai kedatangan Jokowi ke Solo yang rupanya ingin berziarah ke makam sang ibu, Sudjiatmi Notomiharjo. Gibran sendiri mengaku jika kedatangan sang ayah ke Solo menang sangat mendadak dan ia baru dihubungi sehari sebelumnya.

”Dadakan. Kan cuma mampir nyekar saja, sudah lama enggak nyekar,” jelas Gibran. “Nyekar sebentar saja. 10 menit terus Bapak (Jokowi) langsung balik ke Jogja.”

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru