Prihatin Dengan Data Korban Kekerasan Wanita, Joko Anwar Galang Dana
Instagram
Selebriti

Joko Anwar khawatir dengan data perempuan yang menjadi korban kekerasan di Indonesia. Tak ingin berdiam diri, sutradara kondang Tanah Air ini langsung mengambil sikap dengan menggalang dana.

WowKeren - Sutradara Joko Anwar rupanya sangat khawatir melihat data korban kekerasan pada perempuan di Indonesia. Bagaimana tidak, Komisi Nasional (Komnas) Anak Perempuan telah melaporkan adanya kenaikan korban kekerasan pada wanita.

Sutradara film "Gundala" ini menunjukkan data infografis dari Komnas Perempuan yang menyebut perempuan korban kekerasan meningkat 792 persen selama 12 tahun belakangan. Situasi itu membuat Joko tidak ingin tinggal diam. Ia langsung menggalang dana untuk membantu mengatasi masalah kekerasan yang menimpa perempuan.

Melalui laman Kitabisa, Joko memulai untuk menggalang dana. Dalam laman itu ia mengaku tidak ingin melihat perempuan berjuang sendiri dalam melawan kekerasan. Ia lantas mengajak masyarakat untuk ikut berdonasi.

"Bagi saya, ribuan jumlah kekerasan terhadap perempuan bukan hanya sekadar angka. Dalam setiap angka tersebut, ada perempuan yang berjuang untuk pulih, berupaya untuk bangkit," tulis Joko Anwar melalui situs Kitabisa.com, Kamis (17/12). "Saya tak mau para korban kekerasan berjuang sendirian."

Galang Dana

Kitabisa


Joko kemudian menjelaskan donasi yang terkumpul ini akan digunakan di sejumlah aspek. Mulai dari pemulihan, advokasi hingga menanggung biaya hidup wanita korban kekerasan.

"Bantuan ini nantinya ingin diperoleh dari urun dana ini akan digunakan di banyak aspek," jelas Joko. "Hasil donasi pada gerakan ini dapat digunakan untuk membantu pemulihan, advokasi, dan biaya hidup korban kekerasan yang membutuhkan bantuan."

Tidak sampai disitu, hasil donasi juga akan disalurkan sebagian bagi mereka yang membutuhkan, baik yang terkena kekerasan fisik ataupun mental. Salah satunya bagi organisasi atau komunitas yang fokus menangani kekerasan pada wanita.

"Hasil donasi tidak hanya untuk individu, melainkan juga dapat dimanfaatkan untuk komunitas/organisasi perempuan yang membutuhkan bantuan biaya operasional untuk pendampingan korban," pungkasnya.

Kepedulian Joko Anwar terhadap kaum perempuan memang tidak pertama kali ini diperlihatkan. Ia juga sangat vokal dalam memperjuangkan hak wanita yang ditunjukkan dari sejumlah karya-karya filmmnya. Sebut saja film "Perempuan Tanah Jahanam" yang sarat menampilkan perlawanan perempuan akan sistem sosial yang menekan mereka.

(wk/lian)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait