Agnez Mo Ogah Tuntut Atau Blokir Haters Usai Kontroversi 'Darah Indonesia', Ini Alasannya
Instagram/agnezmo
Selebriti

Agnez Mo sempat mengingat kehebohan terkait wawancara dirinya dengan media asing yang diputarbalikkan. Meski begitu, Agnez tetap tegar dan justru optimis dengan pertolongan Tuhan saat menghadapi masalahnya.

WowKeren - Agnes Monica alias Agnez Mo kerap menghadapi sejumlah haters karena cita-citanya. Sejak kecil, Agnez berkeinginan untuk berkarir di dunia internasional.

Sayangnya, sejumlah haters terus meremehkan kerja keras Agnez. Ia bahkan dikecam terkait wawancara dengan media Amrik.

Yang mengejutkan, Agnez justru tak menaruh dendam atau ingin membalas para haters tersebut. Ia membocorkan perasaannya saat isu tersebut sampai membuat Istana Negara buka suara.

"Ada niat orang jahat yang ingin memutarbalikkan, dan disitulah keajaibannya Tuhan. Cukup kaget juga, sampai dari Istana Negara belain gua gitu," kata Agnez. "Oke thank you. Sampai masuk TV nasional. Tapi dalam dua hari, semua belain gua."

"Sampai tiba-tiba, ada banyak pengacara yang telepon ke manajemen gua. Mereka mau bantu pro bono dan segala macam," kata Agnez. "Cuma kita gak mau. Aku bisa aja menuntut mereka secara hukum. Aku memiliki uang, pengaruh, dan kekuasaan, aku punya itu. Tapi aku tidak melakukannya."

"Bagaimana kamu menghadapi haters? Bagaimana kamu memaafkan mereka?" tanya Daniel Mananta. "Atau bagaimana kamu menyayangi orang-orang yang tidak pantas menerima kasihmu."


Rupanya, Agnez punya alasan mulia dibalik keputusannya. Ia merasa tak seorang pun pantas menerima cinta Tuhan dan mengakui kalau dirinya juga sosok yang pasti memiliki dosa. Karena itu, Agnez tak mau menghakimi kesalahan haters.

"Sebenarnya kita tidak pantas menerima kasih-Nya. Kita semua ini berdosa dan ini merupakan alasan pertamaku," kata Agnez. "Kita bicara damai sejahtera, aku sedapat mungkin berusaha untuk tidak memblokir orang. Gua percaya bahwa gua harus jadi saksi hidup bukan hanya untuk orang-orang yang percaya tapi juga orang-orang yang tidak percaya. Dan bagaimana caranya gua bisa kasih lihat mereka apa yang Tuhan lakukan dalam hidup gua kalau gua blokir mereka dari kehidupan gua. Apa yang Tuhan mau dari kita adalah unconditional love."

Wawancara yang dimaksud yakni terkait ucapan Agnez yang disalahartikan. Dalam sebuah wawancara, Agnez mengaku tak berdarah Indonesia.

"Katanya kamu beda dari orang kebanyakan di sana?" tanya presenter Kevan Kenney dalam video YouTube Build Series NYC by Yahoo! "Ya, karena saya sebenarnya tidak punya darah indonesia sama sekali. Saya sebenarnya campuran Jerman, Jepang, dan Chinese. Saya hanya lahir di Indonesia. Saya juga beragama Kristen, dan di Indonesia mayoritas adalah Muslim. Saya tidak bilang saya tidak berasal dari sana, karena saya merasa diterima. Tetapi saya merasa tidak seperti yang lain," ujar Agnez.

Sayangnya wawancara itu membuat publik salah duga kalau Agnez malu mengakui Indonesia. Menanggapi masalah tersebut, Ahli Linguistik Forensik Universitas Indonesia (UI), Frans Asisi Datang, sempat memberikan penjelasan.

"Ungkapan Darah Indonesia menunjukkan asal-usul keturunannya. Kita misalnya menggunakan ungkapan pemain bola berdarah Indonesia padahal dia berkewarganegaraan Italia, Belanda, dan lain-lain. Jadi, kewarganegaraan tidak berkorelasi wajib dengan ungkapan darah Indonesia," kata Frans Asisi Datang pada Kumparan.com. "Justru kita harus bersyukur, Agnez Mo yang tidak berdarah Indonesia punya rasa nasionalisme Indonesia yang kuat."

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait