Mahfud MD Sebut Jokowi 'Senyum Saja' Usai Moeldoko Jadi Ketum PD Hasil KLB Sumut, Tanda Setuju?
Instagram/mohmahfudmd
Nasional

Moeldoko sendiri rupanya sempat menemui Jokowi sehari sebelum KLB Demokrat di Sumut digelar. Lantas apakah Moeldoko juga sempat membicarakan soal KLB dengan Jokowi kala itu?

WowKeren - Konflik internal di tubuh Partai Demokrat kian meruncing seiring keinginan kubu Moeldoko melaporkan Agus Harimurti Yudhoyono ke kepolisian. Menanggapi hal ini, banyak yang kemudian mendesak Presiden Joko Widodo untuk mencopot sang Kepala Staf Kepresidenan lantaran ikut dalam kemelut Partai Demokrat, bahkan kini ditetapkan sebagai Ketua Umum versi Kongres Luar Biasa di Deli Serdang, Sumatera Utara.

Namun rupanya Jokowi malah memberi reaksi tak terduga atas keterpiilhan Moeldoko sebagai Ketum Demokrat versi KLB Sumut. Disampaikan Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, sang presiden ternyata bersikap tak terlalu mempermasalahkan karena terkesan santai dan hanya diam saja.

"Dia happy-happy saja tuh," kata Mahfud, Rabu (10/3). "Artinya dia kaget ketika tahu Pak Moeldoko (terlibat kudeta), tetapi beliau tidak merasa merusak ini itu, diam saja."

Lantas adakah makna di balik sikap "santai" sang RI 1? Mahfud enggan berspekulasi lebih jauh dan menyerahkan semuanya kepada sang presiden.


"Nanti terserah Pak Jokowi saja," ujar Mahfud. "Kadang Pak Jokowi itu senyum-senyum, diam, tapi tindakannya muncul tiba-tiba, kan selalu begitu."

Pada kesempatan itu, Mahfud juga mengungkap fakta mengejutkan yang terjadi sehari sebelum KLB Deli Serdang digelar. Rupanya pada hari itu Moeldoko selaku KSP sempat bertemu dan menemani Jokowi dalam sebuah agenda di Banten, namun yang bersangkutan tak menyampaikan apapun.

"Jadi hari Senin itu saya bertemu Pak Jokowi, saya tanya, 'gimana Pak itu?'" kata Mahfud sehari setelah KLB digelar dan menetapkan Moeldoko sebagai Ketum Demokrat. Jokowi lantas menegaskan bahwa pihaknya tidak tahu apa-apa soal KLB Demokrat di Deli Serdang.

"Waduh saya nggak tahu betul itu," tutur Mahfud, menirukan jawaban Jokowi kala itu. "Hari Kamis pagi saya sama Pak Moeldoko dan Pak Pratikno itu masih meresmikan sesuatu di Banten, pada waktu itu kita ngobrol biasa dan Pak Moeldoko nggak cerita apa-apa, nggak cerita kalau besoknya ada KLB."

Soal pertemuan ini pun dibenarkan oleh Moeldoko, yang juga mengaku tak menceritakan apapun kepada Jokowi. "Loh itu kan urusan saya, dan saya tidak ditanya," ujar Mahfud, kali ini menirukan jawaban Moeldoko yang bungkam atas upayanya "melengserkan" AHY.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru